Komposer muda DIY siapkan konser karawitan orkestra

id karawitan

Komposer muda DIY siapkan konser karawitan orkestra

Ilustrasi, karawitan (shw.girlrilaz.fotopages.com)

Yogyakarta (Antara Jogja) - Lima komposer muda karawitan yang mewakili seluruh kota dan kabupaten di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) menyiapkan konser bertajuk Gelar Karawitan Orkestra di Concert Hall Taman Budaya Yogyakarta, Selasa (14/5).

"Kegiatan Gelar Karawitan Orkestra dilakukan berdasarkan fakta bahwa seni karawitan belum bisa tampil sebagai sebuah pertunjukan seni yang mandiri dalam bentuk konser atau festival. Karenanya, kami menyelenggarakan program ini," kata Kepala Taman Budaya Yogyakarta (TBY) Sukisno di Yogyakarta, Rabu.

Selama ini, lanjut dia, seni karawitan baru dianggap sebagai seni pengiring dalam berbagai pertunjukan seni, seperti mengiringi ketoprak, wayang kulit, wayang orang, teater dan kesenian lainnya.

Di dalam Gelar Karawitan Orkestra yang akan digelar pekan depan tersebut, musik karawitan agar digarap sedemikian rupa layaknya sebuah konser. Alat musik yang akan mendominasi adalah gamelan.

"Gamelan akan dimainkan dengan berbagai pola sehingga menghasilkan harmoni yang indah dan enak didengar namun tidak meninggalkan nilai tradisi, etika dan estetika," katanya.

Ia berharap, melalui program tersebut seni karawitan mampu tampil layaknya sebuah konser sehingga bisa dinikmati lebih luas oleh masyarakat.

"Kami sengaja menampilkan komposer-komposer muda dalam pertunjukan ini. Mereka akan membawakan karya-karya baru yang segar," katanya.

Kelima komposer tersebut adalah Sudaryanto yang akan menampikkan gending "Yen Ing Tawang Ana Lintang", Welly Hendratmoko dengan gendhing "Gundul-gundul Pancul".

Rajib menampilkan gendhing "Paman Ngguyang Jaran", Kelik Parjiyo dengan gendhing "Gugur Gunung", dan Muclas hidayat dengan gendhing "Semar Mantu".

"Masing-masing komposer atau penyaji akan didukung 15 seniman karawitan sehingga total seniman yang akan terlibat mencapai 75 orang," katanya.

Selama persiapan, lanjut dia, komposer-komposer muda tersebut juga dibantu oleh seniman yang sudah kawakan seperti Jadug Ferianto, Purwanto, Sukoco dan Sukisno.

(E013)
Pewarta :
Editor: Mamiek
COPYRIGHT © ANTARA 2024