Kantor Pos Gunung Kidul belum terima KPS

id kantor pos

Kantor Pos Gunung Kidul belum terima KPS

Logo Pos Indonesia (istimewa)

Gunung Kidul (Antara Jogja) - Kantor Pos Cabang Wonosari, Kabupaten Gunung kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta, belum menerima kartu perlindungan sosial yang rencananya langsung dibagikan kepada masyarakat penerima.

Kepala Kantor Pos Wonsari Mufti Ismail di Gunung Kidul, Rabu, mengatakan hingga Rabu sore ini, pihaknya belum menerima kartu perlindungan sosial (KPS) yang digunakan sebagai syarat mengambil bantuan langsung sementara masyarakat (BLSM).

"Renacananya, KPS hari ini diterima kantor pos, dan kami langsung melakukan sortir per desa dan perkecamatan, kemudian dibagikan kepada masyarakat. Melihat faktanya seperti ini, pembagian KPS batal, hingga batas waktu diterimanya KPS," kata Mufti.

Ia mengatakan, rencanannya KPS akan dibagikan kepada penerima pada Jumat (28/6), namun dengan melihat realita dilapangan seperti ini, pihaknya tidak bisa berbuat banyak dan belum mengetahui jadwal kedatangan kartu yang akan diterima 80.243 KK miskin di Gunung Kidul ini.

"Kami belum tahu kapan akan datang dan langkah selanjutnya," kata dia.

Dia mengatakan, pihaknya telah melakukan koordinasi dengan pemerintah kabupaten untuk membahas langkah-langkah pendistribusian BLSM kepada masyarakat, terutama keterlibatan pemerintah desa.

"Kami sudah mendapatkan informasi dari pemkab, melalui kabag kesra, jika kades sudah siap membantu proses distribusi kartu, serta siap membantu mengawal pendistrobusian BLSM," katanya.

Sebelumnya Kepala Desa Ngawu, Playen Heryanto mengaku belum tahu rencana kantor pos untuk menggandeng kepala desa dalam pendistribusian BLSM.

"Kami belum diberitahu oleh kantor pos terkait keterlibatan pemerintah desa dalam pembangian KPS maupun distribusi BLSM," kata dia.

(KR-STR)