Yogyakarta gelontorkan Rp800 juta dukung pelaksanaan UN

id yogyakarta gelontorkan Rp800 juta

Yogyakarta gelontorkan Rp800 juta dukung pelaksanaan UN

Ilustrasi ujian nasional SMP (Foto Antara)

Jogja (Antara Jogja) - Dinas Pendidikan Kota Yogyakarta menggelontorkan dana Rp800 juta untuk mendukung pelaksanaan ujian nasional tingkat SMP yang akan digelar pada 5-8 Mei di 66 sekolah penyelenggara.

"Dana dari APBD Kota Yogyakarta 2014 tersebut digunakan untuk mendukung pelaksanaan ujian nasional. Setiap siswa mendapat alokasi dana sekitar Rp90.000," kata Sekretaris Dinas Pendidikan Kota Yogyakarta Budi Ashrori di Yogyakarta, Kamis.

Menurut dia, dana tersebut dikelola langsung oleh setiap sekolah dengan besaran yang berbeda-beda tergantung jumlah peserta ujian nasional di sekolah yang bersangkutan.

Di Kota Yogyakarta, jumlah peserta ujian nasional untuk tingkat SMP tercatat sekitar 7.800 siswa.

Budi mengatakan, seluruh sekolah di Kota Yogyakarta siap menyelenggarakan ujian nasional dan saat ini masih menunggu distribusi soal dari Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga DIY.

"Soal akan didistribusikan dari gudang Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga DIY pada 3 Mei. Soal akan didistribusikan langsung ke sekolah yang menjadi sub rayon," katanya.

Budi menjamin, sistem penyimpanan di sub rayon dapat mengantisipasi kebocoran soal, karena soal akan disimpan di tempat penyimpanan khusus dengan tiga kunci gembok yang dibawa oleh tiga orang berbeda.

Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan Kota Yogyakarta Edy Heri Suasana mengatakan, pihaknya sudah melakukan berbagai upaya persiapan ujian nasional, mulai dari bimbingan belajar hingga tes pendalaman materi.

Dinas Pendidikan Kota Yogyakarta, lanjut Edy, menggelar dua kali tes pendalaman materi untuk tingkat SMP yang dibiayai oleh APBD 2014.

"Persiapan sudah dilakukan jauh hari sebelumnya. Siswa benar-benar disiapkan untuk menghadapi ujian nasional. Hasil ujian nasional ini akan digunakan sebagai seleksi masuk ke SMA/SMK atau sekolah sederajat lainnya," katanya.

(E013)

Pewarta :
Editor: Masduki Attamami
COPYRIGHT © ANTARA 2024