BRI Yogyakarta siapkan uang tunai Rp2,2 triliun

id bri yogyakarta siapkan

BRI Yogyakarta siapkan uang tunai Rp2,2 triliun

Ilustrasi (Foto antaranews.com)

Jogja (Antara Jogja) - PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Kantor Wilayah Yogyakarta menyiapkan uang tunai sebanyak Rp2,2 triliun untuk memenuhi kebutuhan nasabah menjelang, saat, dan setelah Lebaran 2014.

"Uang tunai sebanyak itu dipasok ke 940 unit kerja dan 1.284 Anjungan Tunai Mandiri (ATM)," kata Pemimpin Wilayah BRI Yogyakarta Muhamad Ali usai buka puasa bersama dan pemberian bantuan Corporate Social Responsibility (CSR) kepada lima panti asuhan di Yogyakarta, Selasa.

Lima panti asuhan itu masing-masing menerima Rp20 juta dalam bentuk sarana pendidikan, sehingga total jumlah bantuan yang diberikan sebanyak Rp100 juta.

Ia mengatakan pasokan uang tunai sebanyak Rp2,2 triliun itu mengalami peningkatan sebanyak Rp600 miliar dari sebelumnya yang hanya Rp1,6 triliun.

Meskipun liburan panjang, kata dia, BRI Yogyakarta tetap mengoperasikan unit-unit kerja untuk layanan perbankan.

Misalnya, layanan setoran Pertamina akan dibuka pada 26, 27, 29, 31 Juli, dan 1 Agustus 2014 . Layanan itu akan dilayani oleh 25 unit kerja oprasional.

Selain itu, kata Ali, layanan Angkasa Pura juga tetap buka mulai 26 Juli hingga 3 Agustus 2014 di Kantor Cabang (Kanca) Yogyakarta Cik Ditiro dan Surakarta Sudirman.

"Layanan pensiunan seperti Taspen akan dilayani pada 1 Agustus 2014 oleh 76 unit kerja terdiri atas 29 Kanca 47 BRI unit. Layanan SSB Polri juga dibuka pada 30-31 Juli 2014, sedangkan pada 1-2 Agustus 2014 dilayani oleh 10 unit kerja BRI," katanya.

Menurut dia, BRI juga tetap membuka layanan kliring pada 1 Agustus 2014. Layanan Holiday Banking dibuka pada 30-31 Agustus 2014.

"Selama akhir pekan, layanan BRI akan tetap beroperasi melalui layanan `weekend banking` pada 26-27 Juli dan 2-3 Agustus 2014 oleh sembilan unit kerja," kata Ali.

(B015)
Pewarta :
Editor: Masduki Attamami
COPYRIGHT © ANTARA 2024