BPBD Bantul kirim relawan lokasi longsor Banjarnegara

id relawan

BPBD Bantul kirim relawan lokasi longsor Banjarnegara

Ilustrasi (Foto ceritamu.com)

Bantul (Antara Jogja) - Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta, mengirimkan satu regu relawan ke lokasi tanah longsor di Banjarnegara, Jawa Tengah, guna membantu pencarian korban.

"Kami mengirimkan satu regu relawan atau sejumlah 12 personel dari SAR (tim pencarian dan penyelamatan) Bantul, mudah-mudahan bisa membantu evakuasi korban bencana," kata Kepala BPBD Bantul Dwi Daryanto di sela pemberangkatan di Bantul, Kamis.

Menurut dia, 12 personel SAR tersebut berangkat ke kawasan bencana tanah longsor atas kemauan masing-masing tanpa harus ditunjuk oleh lembaganya, karena mereka terketuk hatinya untuk berangkat membantu relawan lainnya dalam pencarian korban.

"Keberangkatan teman-teman relawan dari SAR ini didasari rasa kemanusiaan, dan harus diakui, semangat anggota SAR dalam kerja sosial membantu sesama memang sangat membanggakan," katanya.

Ia mengatakan, 12 relawan SAR yang diberangkatkan tersebut rencananya akan bertahan selama empat atau lima hari di lokasi bencana, sehingga pihaknya berharap, saat kepulangan mereka seluruh korban tanah longsor di Banjarnegara sudah berhasil ditemukan.

"Kami memang baru memberangkatkan relawan sekarang, namun diyakini akan sangat membantu mengingat hingga kini masih ada korban yang belum berhasil ditemukan," katanya.

Ia mengatakan, dalam pemberangkatan relawan itu, pihaknya hanya membekali anggotanya dengan kebutuhan logistik selama di lokasi bencana, sebab selama ini, SAR sudah terbiasa bekerja dengan keikhlasan tanpa imbalan apapun.

Dwi juga mengatakan, relawan yang dikirim ke Banjarnegara tersebut merupakan personel handal, sudah terlatih dan terbiasa melakukan evakuasi, namun pihaknya memastikan pemberangkatan satu regu relawan itu tidak mempengaruhi kinerja anggota yang ditinggalkan.

"Kami masih punya anggota lain yang selalu bersiaga dalam mengantisipasi bencana di Bantul, kami yakin pekerjaan teman-teman yang di Bantul tidak akan terganggu," kata Dwi Daryanto.

KR-HRI
Pewarta :
Editor: Nusarina Yuliastuti
COPYRIGHT © ANTARA 2024