450 Taruna Akmil Magelang ikuti Praja Bhakti

id akmil

450 Taruna Akmil Magelang ikuti Praja Bhakti

Ilustrasi. Prajurit taruna Akmil Magelang, Jateng. FOTO ANTARA/Anis Efizudin/ss/ama/10

Gunung Kidul, (Antara Jogja) - Sebanyak 450 Taruna Akademi Militer Magelang, Jawa Tengah, mengikuti Praja Bhakti di Kecamatan Nglipar dan Patuk, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta, selama satu minggu.

"Taruna akan mengikuti kegiatan fisik dan nonfisik. Taruna akan berada di Gunung Kidul selama seminggu mulai hari ini," kata Gubernur Akademi Militer (Akmil) Mayor Jenderal TNI Sumardi usai upacara pembukaan latihan Praja Bhakti di Alun-alun Wonosari, Gunung Kidul, Minggu.

Ia mengatakan kegiatan fisik adalah pengerasan jalan dan kegiatan non-fisik adalah sosialisasi Akmil di sejumlah SMA agar mereka tertarik masuk Akmil.

"Kami juga akan melakukan survei mengenai sejauh mana kepedulian masyarakat terhadap jiwa nasionalisme," katanya.

Sumardi mengatakan kegiatan ini dimaksudkan untuk mendekatkan TNI dan masyarakat.

"Selama bertugas di Gunung Kidul, mereka akan tinggal di rumah penduduk," kata dia.

Menurut dia, Gunung Kidul dipilih sebagai lokasi acara karena nilai historis dimana Gunung Kidul merupakan lokasi gerilya. Selain itu, merupakan lokasi latihan Akmil.

"Gunung Kidul dipilih menjadi lokasi karena daerah latihan Akmil dan menjadi sejarah ketika gerilya. Praja bhakti sangat penting, kegiatan ini meningkatkan kemanunggalan TNI dengan rakyat," kata dia.

Bupati Gunung Kidul Badingah mengatakan pelaksanaan Praja Bakti Taruna Akmil di Gunung Kidul memberikan keuntungan bagi masyarakat dan pemerintah daerah.

"Ada banyak keuntungan yang didapat oleh masyarakat Gunung Kidul karena ada pembangunan fisik. termasuk pengarahan pembinaan terhadap pelajar SMA terkait tata cara masuk TNI dan penyuluhan tentang jiwa nasionalisme sampai bahaya narkoba," kata dia. ***2***

(U.KR-STR)
Pewarta :
Editor: Victorianus Sat Pranyoto
COPYRIGHT © ANTARA 2024