Bupati Gunung Kidul upayakan penyelesaian program pemerintahannya

id bupati gunung kidul

Bupati Gunung Kidul upayakan penyelesaian program pemerintahannya

Bupati Gunung Kidul, Hj. Badingah, S.Sos (Foto ANTARA/Mamiek)

Gunung Kidul (Antara Jogja) - Bupati Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta, Badingah, akan mengupayakan penyelesaian tiga program kegiatan pemerintahan pada masa akhir jabatannya yang selama ini belum terealisasi.

Badingah di Gunung Kidul, Kamis, mengatakan, ada tiga permasalahan yang akan diselesaikan yakni sektor pendidikan, kesehatan dan pariwisata.

"Kami mengacu pada anggaran yang ada," kata Badingah.

Politisi perempuan Partai Amanat Nasional (PAN) ini mengatakan prioritas pendidikan yakni masih banyaknya buta aksara dan siswa yang putus sekolah masih menjadi catatan.

"Masih banyak anak putus sekolah di Gunung Kidul, itu yang akan menjadi perhatian kami," katanya.

Ia mengatakan untuk mencapai target dalam waktu singkat, pihaknya akan berkoordinasi dengan Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga (Disdikpora). "Kami akan mengoptimalkan Disdikpora," kata dia.

Untuk program kesehatan, kata Badingah, pihaknya akan fokus terhadap masalah demam berdarah dengue (DBD) yang dalam beberapa bulan terakhir meningkat di Kabupaten Gunung Kidul, dengan mengoptimalkan pemberantasan sarang nyamuk (PSN).

"Kami akan mendorong agar masyarakat memberantas jentik nyamuk. Hal ini dikarenakan dalam beberapa waktu ini demam berdarah meningkat," katanya.

Untuk sektor pariwisata, lanjut dia, pemkab segera merealisasikan pembangunan titik 0 km dan pembebasan tanah di wilayah Kemadang yang akan dibuat jalur tembus menuju pantai selatan.

Selain itu, pembanguaan jalan Pantai Sundak ke timur untuk kenyamanan wisatawan.

"Sudah disetujui oleh provinsi untuk pembangunan jalan tembus untuk mengantisipasi kemacetan," katanya.

KR-STR
Pewarta :
Editor: Nusarina Yuliastuti
COPYRIGHT © ANTARA 2024