Bupati: kualitas guru tantangan pengendalian mutu sekolah

id bupati sleman

Bupati: kualitas guru tantangan pengendalian mutu sekolah

Bupati Sleman Sri Purnomo (Foto antaranews.com)

Sleman (Antara Jogja) - Tantangan terberat bagi pengendalian mutu sekolah ada pada kualitas guru dan komitmen di antara para guru sendiri, kata Bupati Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta, Sri Purnomo.

"Gedung sekolah rusak bisa diperbaiki, tapi bila guru yang bermasalah akan sulit mencari pengganti, terlebih lagi bila tidak ada komitmen yang kuat di antara para guru sendiri," kata Sri Purnomo, Kamis.

Menurut dia, semestinya para guru dapat memiliki komitmen pribadi yang kuat terhadap pengembangan mutu pendidikan di sekolah masing-masing.

"Guru adalah aset terbesar yang harus dijaga dan diperjuangkan oleh sekolah itu. Oleh karena itu, baik akreditasi sekolah maupun sertifikasi guru jangan hanya dianggap sebagai formalitas belaka," katanya.

Sri Purnamo mengatakan sesuai dengan tugas pemerintah untuk mencerdaskan kehidupan bangsanya, maka menjadi tugas bersama untuk memberikan perhatian bagi peningkatan mutu pendidikan di Kabupaten Sleman.

"Pemerintah berfungsi untuk memberikan fasilitasi dan regulasi, sekolah dan guru adalah ujung tombak yang secara langsung bertanggung jawab terhadap peningkatan mutu pendidikan bagi masyarakat," katanya.

Ia mengatakan, guru adalah profesi yang luhur karena memiliki tujuan utama memanusiakan manusia, menjadi manusia lebih beradab, bernurani dan bermoral tinggi.

"Oleh karena itu para guru harus memiliki etos pengabdian yang tinggi dan selalu berusaha semaksimal dan seoptimal mungkin meningkatkan kualitas dirinya dan harus mampu menjadi teladan bagi rekan-rekan guru lainnya, bagi anak didik juga masyarakat di lingkungan tempat tinggal," katanya.
V001
Pewarta :
Editor: Nusarina Yuliastuti
COPYRIGHT © ANTARA 2024