Kulon Progo lmbau masyarakat menghindari TB MDR

id tb

Kulon Progo lmbau masyarakat menghindari TB MDR

ilustrasi tuberkulosis (foto bccdc.ca)

Kulon Progo (Antara Jogja) - Pemerintah Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta, mengimbau masyarakat menghindarkan diri dari kemungkinan terkena Multi Drug Resistant Tuberculosis (MDR-TB) atau TB MDR.
Bupati Kulon Progo Hasto Wardoyo di Kulon Progo, Sabtu, mengatakan, TB MDR adalah kuman TBC yang sudah resistan obat, atau kebal terhadap obat, sehingga penderita TB MDR sulit diobati.
"TB MDR disebabkan kuman sudah kebal terhadap obat," kata Hasto mengutip penjelasan medis.
Menurut dia, TB MDR dapat disebabkan salah satunya karena ada penderita TBC (Tuberculosis) yang berobat tapi tidak rutin, sehingga kuman menjadi kebal terhadap penyakit. TBC dapat berkembang karena rumah singup, lembab, tidak ada sinar. Saat ini, di Kecamatan Wates sudah ada tiga penderita TB MDR.
"Untuk itu, kami mengajak masyarakat untuk berperilaku hidup bersih, dengan tinggal di rumah yang sehat yang layak huni, ada sinar, dan ventilasi," katanya.
Selain itu, menurut dia, lingkungan yang ada tanaman, oksigen baik, TBC juga tidak berkembang dengan baik.
"Mari kita menjaga kesehatan rumah dan lingkungan. Kamu juga mengajak masyarakat hidup sehat," imbau Hasto.
KR-STR