Harga ikan di Pantai Baron alami kenaikan

id pantai baron

Harga ikan di Pantai Baron alami kenaikan

Pedagang ikan laut di Tempat Pelalangan Ikan Pantai Baron, Kabupaten Gunung Kidul (Foto ANTARA/Mamiek)

Gunung Kidul, (Antara Jogja) - Harga ikan segar di Pantai Baron, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta, mengalami menaikan akibat gelombang tinggi, sehingga sebagian nelayan tidak melaut.

Salah seorang pedagang ikan segar di pasar ikan Pantai Baron, Suparsi, di Gunung Kidul, Kamis, mengatakan harga ikan sejak sepekan terakhir mengalami kenaikan. Kenaikan terjadi mulai dari Rp10.000 hingga Rp30.000 per kg dibandingkan hari-hari biasa.

"Kenaikan harga dipicu karena stok yang semakin tipis, dan hasil tangkapan ikan nelayan juga sedikit," kata Suparsi.

Ia mengatakan kenaikan paling tinggi terjadi pada cumi-cumi yang mengalami kenaikan hingga Rp30.000 bila dibandingkan dengan hari biasa. Sekarang harga cumi-cumi Rp80.000/kg dari harga normal Rp50.000. Harga ikan bawal yang semula dijual Rp35.000 menjadi Rp45.000 setiap kilogram. Harga udang Rp53.000 dari harga semula Rp40.000. Untuk harga lobster juga naik dari Rp80.000 kini dijual Rp100.000, selanjutnya harga hiu perkilogram dijual dengan harga Rp50.000 dari semula Rp45.000.

Suparsi mengungkapkan kenaikan ini dipicu karena minimnya pasokan ikan segar dari nelayan yang saat ini tidak melaut. Pedagang Pantai Baron ikannya sabagian besar dipasok dari nelayan.

"Akibat kenaikan harga, minat pembeli juga menurun. Penurunan sekitar 50 persen dibandingkan hari biasa," katanya.

Sementara itu, salah seorang nelayan Pantai Baron Sugino mengungkapkan sejak lima hari terakhir dirinya tidak bisa melaut karena gelombang tinggi. Saat ini, dia hanya melakukan perbaikan jaring dan kapal.

"Untuk mencukupi kebutuhan ya bekerja serabutan, yang penting halal," katanya.

Terpisah, Kepala pelaksana BPBD Gunung Kidul Budhi Harjo meminta kepada seluruh masyarakat di kawasan pantai selatan Gunung Kidul untuk waspada.

Budhi Harjo mengimbau kepada seluruh warga agar tidak banyak melakukan aktivitas di sekitar bibir pantai.

"Informasi dari BMKG memang ada kenaikan beberapa feet pada Agustus kali ini," katanya. ***1***

(KR-STR)

Pewarta :
Editor: Victorianus Sat Pranyoto
COPYRIGHT © ANTARA 2024