DIY tempat pelatihan 60 pemuda MIKTA 2017

id pelatihan pemuda mikta

DIY tempat pelatihan 60 pemuda MIKTA 2017

Direktur Diplomasi Publik Direktorat Diplomasi Publik Kementerian Luar Negeri, Al Busyra Basnur (Foto ANTARA/RH Napitupulu/ags/16)

Yogyakarta (Antara) - Pemerintah Indonesia menetapkan Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) sebagai tempat pendidikan dan pelatihan bagi 60 pemuda asing yang berasal dari negara Meksiko, Korea Selatan, Turki dan Australia, dalam program beasiswa seni dan budaya Indonesia (BSBI), pada tahun 2017 mendatang.

DIY dipilih karena merupakan tempat yang sarat dengan kegiatan seni dan budaya, kata Direktur Diplomasi Publik Direktorat Diplomasi Publik Kementerian Luar Negeri, Al Busyra Basnur di sela acara Dialog Lintas Agama dan Budaya negara-negara MIKTA, di Royal Ambarukmo, Yogyakarta, Selasa.

Menurut dia, dari 60 pemuda penerima beasiswa tersebut, nantinya hanya 12 pemuda yang akan dilatih di DIY, tentang berbagai hal terkait seni dan budaya Indonesia.

Sementara sisanya, kata dia, akan disebar dalam empat kelompok yang akan belajar seni dan budaya di sanggar-sanggar seni yang ada di Bali, Makassar, Surabaya dan Padang.

"Dimana 4 kelompok akan belajar seni dan budaya di beberapa kota di Indonesia, yaitu di Bali, Makassar, Surabaya, dan Padang, untuk belajar di sanggar seni, lalu belajar Bahasa Indonesia dan local wisdom," terang Al.

Sedangkan kelompok yang belajar di DIY, jelasnya, secara khusus akan belajar akademik di beberapa kampus di Yogyakarta, dan juga akan belajar tentang seni dan budaya Indonesia.

Ia menambahkan, seluruh penerima beasiswa akan tinggal di Indonesia selama tiga bulan.

"Dan di akhir program, para peserta diminta untuk menampilkan kemampuan mereka dalam seni dan budaya, juga bermain musik, setelah belajar selama tiga bulan di Indonesia," papar Al. ***4*** (KR-RHN)