Program Studi Tata Rias UNY terakreditasi A

id Program Studi Tata Rias UNY terakreditasi A

Program Studi Tata Rias UNY terakreditasi A

logo UNY (istimewa)

Yogyakarta, (Antara Jogja) - Program Studi Tata Rias dan Kecantikan Jurusan Pendidikan Teknik Boga dan Busana Fakultas Teknik Universitas Negeri Yogyakarta mendapatkan akreditasi A dari Badan Akreditasi Nasional-Perguruan Tinggi.

"Akreditasi A itu berdasarkan Surat Keputusan (SK) dengan nomor 0595/SK/BAN-PT/Akred/Dipl-III/V/2016 yang berlaku hingga Mei 2021," kata Ketua Jurusan Pendidikan Teknik Boga dan Busana (PTBB) FT UNY Mutiara Nugraheni di Yogyakarta, Kamis.

Menurut dia, dengan raihan akreditasi A yang berlaku hingga lima tahun ke depan itu para mahasiswa kini bisa menggunakan status akreditasi tersebut untuk meraih manfaat lebih banyak.

Raihan itu, kata dia, juga melengkapi perolehan akreditasi program studi di Jurusan PTBB yang secara keseluruhan telah terakreditasi A. Saat ini hanya satu program studi di Jurusan PTBB yang masih terakreditasi B.

"Untuk jenjang diploma tiga (D-3) hampir semua terakreditasi A, tinggal Program Studi Tata Busana yang masih B, dan kami akan bekerja keras untuk meraih akreditasi A," katanya.

Ia mengatakan, pencapaian itu menjadi bukti kinerja dari seluruh elemen di Jurusan PTBB. Capaian itu tidak lepas dari kerja sama semua pihak baik dosen, karyawan maupun mahasiswa.

"Oleh karena itu, saya harap semua juga ikut membantu mempertahankan prestasi tersebut dengan peningkatan kinerja dari semua pihak. Kami juga sampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada seluruh pihak yang telah membantu," kata Mutiara.

Dekan FT UNY Widarto mengatakan, selama ini Jurusan PTBB telah menorehkan prestasi yang luar biasa, yang terbaru adalah juara World Costume Festival 2016 di Filipina.

Menurut dia, Program Studi Tata Rias dan Kecantikan juga telah beberapa kali menorehkan tinta emas di kejuaraan ASEAN Skill Competition maupun Indonesia Skill Competition.

"Jadi, akreditasi A sangat pantas disematkan pada program studi tersebut. Saya harap prestasi itu menjadi pemicu untuk terus menjaga semangat berkarya dan menghasilkan `output` lulusan yang lebih baik," kata Widarto.***4***

(U.B015)
Pewarta :
Editor: Luqman Hakim
COPYRIGHT © ANTARA 2024