Festival Kesenian Yogyakarta diharap picu kreativitas baru

id Festival kesenian Yogyakarta diharap picu kreativitas baru

Festival Kesenian Yogyakarta diharap picu kreativitas baru

Sejumlah peserta mengikuti pawai pembukaan Festival Kesenian Yogyakarta (FKY) 2017 bertajuk 'Umbar Mak Byarr!' di Jl. Malioboro, Yogyakarta, Kamis (27/7). ANTARA FOTO/Andreas Fitri Atmoko/17.

Bantul, (Antara Jogja) - Festival Kesenian Yogyakarta yang akan digelar di kawasan Planet Pyramid di Jalan Parangtritis Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta, pada 27 Juli-13 Agustus 2017 diharap bisa memicu kreativitas baru para pelaku didalamnya.

"Dari tahun ke tahun FKY (Festival Kesenian Yogyakarta) selalu mengkolabprasikan berbagai hal dan di tempat yang baru ini FKY diharap memicu kreativitas baru," kata Direktur Bagian Umum FKY 29 Setyo Harwanto di Bantul, Selasa.

Menurut dia, gelaran FKY tahun 2017 mengedepankan persepsi artistik yang berbeda sekaligus ingin melihat perkembangan potensi tempat baru, sebab gelaran FKY tahun-tahun sebelumnya dilaksanakan di wilayah Kota Yogyakarta.

FKY 29 mengambil tema `Umbar`, yang diambil dengan harapan supaya kegiatan ini menjadi ruang festival di mana anggota masyarakat bisa sejenak melepas kepenatan sekaligus peroleh kesegaran baru.

"FKY 20 ini juga dirancang sebagai ruang kebudayaan yang diharapkan mampu memicu kreatifitas khas dan unik saat orang bermain-main di dalamnya," katanya.

Lebih lanjut, Setyo mengatakan FKY 29 diperlakukan sebagai ruang apresiasi sekaligus wadah untuk menemukan tradisi yang khas di dalam ekosistem kesenian di Yogyakarta.

Ia menambahkan dengan menggeser ruang festival ke daerah selatan Yogyakarta atau di wilayah Bantul, FKY kali ini berusaha mendekati produsen seni kreatif.

"Dan FKY 29 bukan semata-mata ruang untuk bertransaksi, tetapi juga ruang presentasi. Dan Planet Pyramid dinilai sebagai salah satu tempat yang tepat untuk meleburkan pasar dan nilai-nilai budaya," kata Ketua Umum FKY 29 Roby Setiawan.

FKY 29 yang dipusatkan di kawasan Planet Pyramid Bantul akan menampilkan berbagai pertunjukan dari kelompok kesenian tradisi dan kontemporer seperti Gamelan Sekar Wangi, Tari Pink Kavaleri dan Jogja Hip Hop Foundation.

"FKY 29 juga akan menampilkan beberapa penampil dari luar negeri seperti Jennifer Rose (Amerika Serikat) yang memainkan pertunjukan tari dan musik di Panggung Pasar Seni," katanya.

(T.KR-HRI)