Persib serius hadapi Celebes Cup

id logo persib bandung

Persib serius hadapi Celebes Cup

logo Persib Bandung (istimewa)

Bandung (ANTARA Jogja) - Tim "Maung Bandung" Persib serius mempersiapkan diri menghadapi Turnamen Celebes Cup 2012 yang akan digelar di Stadion  Siliwangi Kota Bandung, 3-4 November 2012.

"Persib sangat serius menghadapi semua kompetisi atau kejuaraan, termasuk di Celebes Cup 2012 tim sangat serius dan Persib akan tampil full team," kata Manajer Persib Bandung H Umuh Muhtar di Bandung, Kamis.

Menurut Umuh, sebagai tuan rumah, Persib jelas mengincar gelar juara sekaligus untuk menjadi bekal menghadapi kompetisi musim depan.

Di sisi lain Persib juga belum pernah meraih gelar dalam 17 tahun terakhir, atau selepas menjuarai Liga Dunhill I pada pertengahan tahun 1990-an.

 Turnament Celebes Cup 2012 yang digelar dalam rangka mengisi kejuaraan menyusul pengunduran jadwal kompetisi itu akan diikuti oleh Sriwijaya FC, Makasar United, Barito Putra serta  Persib Bandung.

Celebes Cup merupakan turnamen yang digelar oleh Makasar United, namun atas beberapa pertimbangan penyelenggaranya digelar di Kota  Bandung, yakni di Stadion Siliwangi .

"Persib akan memanggil seluruh pemainnya yang ada di Timnas PSSI, kami sudah mengirim surat untuk meminta mereka untuk bergabung," kata Umuh Muhtar.

Ia berharap Minggu depan, timnya sudah komplit sehingga bisa konsentrasi untuk menyatukan kekuatan dengan kekuatan penuh.

Saat ini pemain nasional yang sudah bergabung dengan Persib adalah kiper I Made Wirawan, sedangkan empat lainnya masih bergabung di Timnas yakni Firman Utina, Supardi, M Ridwan dan Jajang Sukmara.    

Sementara itu persiapan tim Persib Bandung dilakukan maksimal sejak dua bulan lalu di bawah pelatih Djadjang Nurdjaman. Salah satunya dengan menggelar latihan di Ciamis sekaligus melakukan uji tanding melawan beberapa tim setempat yakni melawan PSGC.

Salah satu fokus adalah mematangkan para pemain asingnya yang baru bergabung yakni George Mbida Mesi, Kenji Adichihara, Herman Djimafo, Abanda Herman serta masih mencari satu pemain asia lagi.

"Diharapkan para pemain tampil komplit di ajang Celebes Cup, sehingga kami bisa melakukan evaluasi menyeluruh. Kekuatan tim di Celebes Cup sepadan," kata Pelatih Persib Djadjang Nurdjaman.

Sementara itu Djadjang menyebutkan, timnya mengalami peningkatan performance termasuk para pemainnya yang baru bergabung dengan tim. Dari sisi fisik dan stamina pemain tidak ada masalah, namun masih perlu meningkatkan komunikasi dan kerjasama tim.

"Celebes Cup merupakan salah satu ajang untuk evaluasi tim, dan puncak penampilan tim diharapkan bisa diraih pada kompetisi nanti," kata Djadjang Nurjaman menambahkan.
(U.S033)