Rifat bidik podium "New England Forest Rally

id rifat bidik podium

Rifat bidik podium "New England Forest Rally

Rifat Sungkar (Foto otosport.otomotifnet.com)

Jakarta (Antara Jogja) - Rifat Sungkar yang membawa bendera Fastron World Rally Team (FWRT) membidik podium pada reli Amerika seri "New England Forest Rally" (NEFR) di daerah Newry negara bagian Maine, 26-27 Juli.

Demi mengejar ambisinya, anak pasangan Helmy dan Ria Sungkar ini langsung melakukan perubahan termasuk mengganti navigator dari Marshall Clarke kepada Steve Lancester hingga penggantian mesin kendaraannya.

"Kami tidak ingin gagal lagi seperti sebelumnya. Harus podium di seri ini. Makanya kita harus maksimal meski baru pertama melalui lintasan balap ini," kata Rifat Sungkar dengan mimik optimistis.

Balapan "New England Forest Rally" merupakan seri ketiga kejuaraan Reli Amerika yang diikuti oleh Rifat Sungkar. Sebelumnya telah menyelesaikan seri Oregon Trail Rally dan Susquehannock Trail Rally.

Pada seri Oregon, Rifat Sungkar yang berpasangan dengan navigator Marshall Clarke mampu menyelesaikan seri ini di posisi tiga besar. Sedangkan di seri Susquehannock Trail Rally, Rifat mengalami kegagalan sehingga terlempar dari sepuluh besar.

"Kondisi lintasan hampir sama dengan seri Susquehannock Trail Rally yaitu gravel dan didominasi lintasan cepat. Tikungannya bahkan sangat panjang dan tidak patah-patah," kata suami dari artis Sissly Prisillia itu.

Dengan karakter lintasan balap yang cepat, kata dia, dibutuhkan persiapan yang matang. Untuk itu pihaknya akan bertolak ke Amerika pada Jumlat (19/7) malam sehingga mempunyai banyak waktu untuk mempelajari lintasan.

"Senin (22/7), saya akan mencoba lintasan cepat itu. Yang jelas saya akan berusaha mendapatkan hasil terbaik. Mohon doanya," kata juara nasional sprint reli itu.

Pada Reli Amerika ini, Rifat Sungkar tetap mengandalkan Mitsubishi Evolution X. Hanya saja untuk menghadapi seri New England kendaraan yang digunakan telah mengalami perubahan di antaranya dengan menggunakan mesin baru yang sudah mendekati WRC.

Dengan kondisi kendaraan terakhir, Rifat mengaku sudah siap untuk berhadapan dengan pemuncak klasemen Reli Amerika kelas Open Class, David Higgins, juara seri sebelumnya Ken Block serta juara New England Forest Rally 2012, Antoine L'Estage serta 54 pebalap lainnya.

Pada seri New England Forest Rally, semua pebalap harus menyelesaikan 13 Special Stage (trayek khusus) sepanjang sekitar 120 miles yang terbagi atas empat SS harus diselesaikan Jumat (26/7) dan sembilan SS hari Sabtu (27/7).

Sementara VP Pertamina Lubricans Supriyanto menyatakan dukungan terhadap Rifat Sungkar yang turun di reli Amerika dengan menggunakan nama Fastron World Rally Team.

"Kami sudah mempertimbangkan benua Amerika sebagai salah satu tujuan perkembangan bisnis Pertamina Fastron, sesuai dengan program Fastron Goes to the World. Kami memberikan dukungan penuh kepada Rifat. Tidak hanya untuk mempromosikan Pertamina Fastron, tetapi juga mengibarkan Merah Putih," katanya.

Setelah menyelesaikan seri New England Forest Rally, FWRT masih akan bertarung di kejuaraan Rally America lainnya yaitu di Ojibwe Forest Rally di Detroit akhir Agustus dan LS Performace Rally di Houghton pertengahan Oktober mendatang.

(B016)

Pewarta :
Editor: Masduki Attamami
COPYRIGHT © ANTARA 2024