Rifat menyodok ke posisi lima reli NEFR

id rifat

Rifat menyodok ke posisi lima reli NEFR

Rifat Sungkar (Foto kaskus.co.id)

Jakarta (Antara Jogja) - Pereli nasional Rifat Sungkar yang memperkuat Fastron World Rally Team mampu menyodok ke posisi lima besar Reli Amerika seri New England Forest Rally hari pertama.

Reli hari pertama itu berakhir Jumat malam atau Sabtu pagi waktu Indonesia.

Pada hari pertama, pasangan Rifat Sungkar dan Steve Lancaster mampu menyelesaikan empat Special Stage (SS) yang diperlombakan dengan baik. Kendaraannya yaitu Mitsubishi Evo X juga tidak mengalami kendala.

Dari empat SS yang diperlombakan, pebalap yang mengusung program "Indonesia Keren" ini mampu membukukan catatan waktu 31 menit 57,9 detik dan untuk sementara tertahan di posisi ke 5. Posisi diatasnya adalah Ken Block, David Higgins dan Antoine L¿Estage dan Joseph Burke.

"Memang saat ini masih berada diposisi lima, tapi besok ada sembilan SS lagi. Masih ada peluang untuk memperbaiki posisi hingga perlombaan usai," kara Rifat Sungkar.

Menurut dia, dari sembilan SS yang akan dilalui di hari kedua memiliki karakter lintasan yang berbeda yang dimulai di SS 5 Sunday River Super Special dan berakhir di SS13 North Road. Meski demikian pihaknya tetap optimistis mampu menyelesaikan perlombaan dengan baik. Apalagi kendaraan yang digunakan dalam kondisi prima..

"Kami akan berusaha lebih keras lagi. Sepanjang perlombaan kendaraan (Mitsubishi Evo X) yang kita pergunakan berada dalam kondisi yang sangat prima, kencang sekali. Semoga perlombaan berikutnya bisa berjalan lancar dan tidak ada gangguan apapun" kata Rifat menambahkan.

Anak pasangan Helmy dan Ria Sungkar itu mengaku, pada hari pertama New England Forest Rally (NEFR) semua pereli bersaing ketat dan memacu kendaraannya sangat kencang. Hal tersebut bukan tanpa alasan karena mayoritas pereli yang turun sudah akrab dengan lintasan SS1 Concord Pond.

Kondisi ini, kata dia, belum bisa dimaksimalkan karena merupakan pengalaman pertama melintasai SS1 Concord Pond. Hasilnya Rifat Sungkar hanya mampu berada diposisi 11 dengan catatan waktu 4 menit 46 detik.

Memasuki SS2 Sunday River Super Special yang merupakan SS terpendek, kemampuan Rifat benar-benar diuji. Hasilnya cukup membanggakan karena mampu memperbaiki posisi dan finis diurutan empar dengan catatan waktu 43,5 detik.

Di SS3 Icicle Brook North dan SS4 Icicle Brook South, kata Rifat, kecepatan kendaraan pereli meningkat karena lintasan yang dilalui cukup bagus sehingga semua pereli mampu memaksimalkan kemampuannya.

"Di SS4, rata-rata kecepatan kita adalah sekitar 119 km perjam, bahkan di beberapa titik, kecepatan kita bisa 200 sampai 210 km per jam. Bayangkan saja, lintasan sejauh 25 km dapat diselesaikan hanya dalam waktu sekitar 12 sampai 13 menit, betapa kencangnya kita melaju di kedua special stage ini," katanya.

Di SS3 Rifat mampu mencatatkan waktu 13 menit 22,1 detik, sedangkan di SS14 catatan waktunya adalah 13 menit 6,3 detik. Sehingga total waktu Fastron World Rally Team  di hari pertama adalah 31 menit 57,9 detik dan berada di posisi ke 5.

Sementara itu manajer Fastron World Rally Team M. Indra Prasetyo mengatakan, perjuangan hari pertama berjalan cukup baik meski awa memiliki keunggulan pengenalan daerah dan lintasan. Namun, Rifat dan Steve tidak pantang menyerah dan untuk sementara berada di posisi lima.


(B016)
   
Pewarta :
Editor: Nusarina Yuliastuti
COPYRIGHT © ANTARA 2024