Delegasi RRT kunjungi KPU DIY pelajari pemilu

id delegasi rrt kunjungi

Delegasi RRT kunjungi KPU DIY pelajari pemilu

Ilustrasi (Foto Antara)

Jogja (Antara Jogja) - Delegasi Kantor Penghubung Republik Rakyat Tiongkok di Hongkong mengunjungi kantor Komisi Pemilihan Umum Daerah Istimewa Yogyakarta, Selasa, dalam rangka mempelajari pelaksanaan pemilu di Indonesia

Peneliti Perkumpulan untuk pemilu dan demokrasi (Perludem), Lia Wulandasari sebagai pendamping tiga delegasi dari Republik Rakyat Tiongkok (RRT) mengatakan, mereka memilih Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) karena memiliki persentase keterwakilan perempuan cukup besar dalam daftar calon tetap (DCT).

"Selain Jakarta, perwakilan dari RRT memilih Yogyakarta untuk dikunjungi karena mereka menilai di sini perempuan memiliki kesempan berpolitik cukup besar," kata Lia.

Menurut dia, delegasi yang dipimpin Prof. Wang itu terdiri atas aktivis, serta dosen dan mahasiswa dari University of Science and Technology Beijing (USTB).

Menurut dia, mereka akan belajar pelaksanaan pemilu , sekaligus sebagai pemantau pelaksanaan pemilu di DIY pada 9 April.

Menurut dia, mereka antusias ingin mempelajari pelaksanaan pemilu, karena partisipasi pemilih di Indonesia sangat tinggi jika dibandingkan dengan partisipasi pemilih di Tiongkok yang hanya mencapai 4 persen.

"Bahkan pelaksanaan pemilu legislatif juga hanya dilakukan untuk (caleg) di tingkat lokal saja," katanya.

Divisi Pendidikan Politik dan Humas KPU DIY, Faried Bambang Siswantoro yang menerima delegasi itu mengatakan menyambut baik inisiatif RRT untuk mempelajari konsep pemilu di Indonesia.

"Kami berharap konsep pelaksanaan pemilu di Indonesia dapat ditularkan di negara lain khususnya RRT. Kami akan membantu sejauh itu memungkinkan," kata Faried.

Menurut Faried, delegasi RRT sangat mengapresiasi keterlibatan perempun di DIY, baik partisipasinya sebagai pemilih maupun sebagai calon legislatif.

"Mereka cukup kagum karena partisipasi perempuan di DIY pada 2009 cukup tinggi melebihi angka laki-laki. Selain itu keterwakilan perempuan di DCT juga melebihi kuota nasional, yakni 40,5 persen," kata dia.

(KR-LQH)
Pewarta :
Editor: Masduki Attamami
COPYRIGHT © ANTARA 2024