Demokrat-Nasdem-PBB bergabung bentuk fraksi DPRD Bantul

id demokrat-nasdem-pbb bergabung bentuk

Demokrat-Nasdem-PBB bergabung bentuk fraksi DPRD Bantul

Dewan Perwakilan Rakyat Daerah

Bantul (Antara Jogja) - Partai Demokrat bersama Partai Nasional Demokrat dan Partai Bulan Bintang akan bergabung membentuk fraksi di Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta, untuk masa jabatan periode 2014-2019.

Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Bantul Nur Rachmad, Rabu, mengatakan pihaknya telah berkomunikasi dengan jajaran pengurus Partai Nasdem dan PBB Bantul, dan mereka bersepakat untuk bergabung menjadi satu fraksi di DPRD Bantul.

"Ini keinginan dari pengurus masing-masing parpol, karena secara komposisi ketiga partai tidak memenuhi syarat untuk membentuk fraksi sendiri," katanya usai pelantikan dirinya sebagai anggota DPRD Bantul periode 2014-2019 di Pendopo Parasamya Bantul.

Menurut dia, hasil Pemilu Legislatif (Pileg) 2014 Partai Demokrat hanya memperoleh satu kursi di DPRD Bantul, berkurang jauh dari perolehan kursi periode sebelumnya (2009-2014) yang mampu mendapatkan lima kursi sehingga dapat membentuk fraksi sendiri.

Oleh sebab itu, kata dia partai berlambang mercy ini perlu bergabung dengan partai lain untuk dapat memenuhi persyaratan membentuk fraksi, karena sesuai aturan masing-masing fraksi di DPRD Bantul minimal beranggotakan empat orang.

"Partai Demokrat mendapat satu kursi, PBB satu kursi dan Partai Nasdem dua kursi, jumlah yang cukup untuk membentuk satu fraksi, karena jumlahnya ada empat," kata anggota DPRD petahana atau calon legislatif yang terpilih kembali tersebut.

Ia mengatakan, selain sepakat membentuk fraksi, hasil komunikasi dengan Partai Nasdem dan PBB tersebut juga sekaligus menghasilkan nama fraksi mereka, wacananya akan menggunakan nama Fraksi Nasional Bintang Demokrat, gabungan nama dari tiga parpol.

�Sementara itu, Ketua DPD Partai Nasdem Bantul Bibit Rustamto mengatakan, Partai Nasdem mengaku leluasa jika bergabung dengan Partai Nasdem dan PBB dalam satu fraksi, dan harapannya kerjasama dalam satu fraksi ini dapat memberikan nuansa tersendiri di legislatif.

"Kami sudah diskusi dengan DPW (Dewan Pimpinan Wilayah) terkait koalisi di tingkat DPRD Bantul ini, dan DPW sudah menyampaikan ke DPP (Dewan Pimpinan Pusat) Partai NasDem, mudah-mudahan tidak masalah," kata mantan Lurah Bangunjiwo Kasihan ini.

Anggota DPRD Bantul periode 2014-2019 yang berjumlah 45 orang dilantik dan diambil sumpah jabatan pada Rabu (13/8), anggota legislatif terpilih ini terdiri dari sebanyak 17 orang merupakan `incumbent` dan 28 orang merupakan anggota baru.

(KR-HRI)
Pewarta :
Editor: Masduki Attamami
COPYRIGHT © ANTARA 2024