DPD PKS 2015/2020 Kulon Progo ditetapkan

id Pengurus DPD PKS Kulon Progo 2015/2020

DPD PKS 2015/2020 Kulon Progo ditetapkan

Pengurus DPS PKS Kulon Progo periode 2015/2020 (Dok Istimewa)

Kulon Progo (Antara Jogja) - Dewan Pimpinan Daerah Partai Keadilan Sejahtera Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta, menetapkan kepengurusan baru periode 2015/2020 hasil Musyawarah Daerah 2015 dengan Ajrudin Akbar sebagai ketua.

Ketua DPW PKS DIY Darul Falah di Kulon Progo, Minggu, mengatakan amanah itu selalu ada pada setiap kader selama dia menjadi anggota partai ini.

"Amanah merupakan ujian dari Allah supaya kita bisa menjadi lebih besar," kata Darul Falah.
Menurut dia, PKS Kulon Progo selama dipimpin oleh Hamam Cahyadi selalu memberikan progres yang positif pada setiap bidanga.

Ia berharap Ajrudin Akbar melanjutkan estafet kepemimpinan dengan lebih baik.
"Saya ucapkan selamat kepada Ajrudin Akbar, kami berharap bisa membawa PKS bisa lebih mewarnai kabupaten kulon Progo," katanya.

Kepengurusan DPD PKS Kabupaten Kulon Progo Periode 2015/2020 hasil Musda 2015 di Gedung Wildlife Rescue Centre (WRC) Pengasih, yakni Ketua Umum Muh Ajrudin Akbar, Wakil Ketua Setyo Cahyono, Sekertaris Arif Rahman Prasetyo, Bendahara Hanifudin, Pembina kader Agung Raharjo. Kemudian Ketua Majelis Pertimbangan Daerah (MPD) DPD PKS Kulon Progo Muhyadi, Sekertaris MPD Suprapto, Ketua Dewan Syariah Daerah Zaenuriyanto dan Sekertaris DSD Nurhuda.

Sebelum melaksanakan Musda 2015, kader partai berlambang bulan sabit kembar ini menggelar bhakti sosial dan pasar murah mengawali acara lima tahunan yang merupakan pergantian pengurus tersebut. Pada Jumat (23/10) dikirimkan bantuan tanki air gratis di Kecamatan Samigaluh. Mantan Ketua DPD PKS Kulon Progp Hamam Cahyadi membagikan air secara langsung kepada masyarakat yang kekurangan.

Ketua DPD PKS Kulon Progo Ajrudin Akbar mengatakan amanah ini sungguh berat, dan dirinya tidak menyangka akan diberi amanah seperti ini sebelumnya.

"Semoga Allah memberikan kita kekuatan untuk mengemban amanah ini," kata Ajrudin Akbar sesaat setelah terpilih.

(KR-STR)