Penjabat bupati siap beri masukan bupati terpilih

id bupati bantul

Penjabat bupati siap beri masukan bupati terpilih

Penjabat Bupati Bantul Sigit Sapto Raharjo (Foto Antara/Hery Sidik)

Bantul, (Antara Jogja) - Penjabat Bupati Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta, Sigit Sapto Raharjo siap memberikan masukan maupun informasi seputar kabupaten ini kepada bupati dan wakil bupati terpilih hasil Pemilihan Kepala Daerah 2015 setelah dilantik mendatang.

"Saya sudah janji dengan Pak Harsono (bupati Bantul terpilih Suharsono) saat berkunjung ke rumahnya beberapa waktu lalu, kalau saya siap meberikan informasi dan masukan, apapun yang diminta akan saya sampaikan," katanya di Bantul, Jumat.

Informasi berkaitan dengan pemerintahan dan kondisi terakhir Kabupaten Bantul yang disampaikan penjabat Bupati tersebut menurutnya sangat penting sebagai langkah awal bupati terpilih dalam melanjutkan program pemerintahan.

Berkaitan dengan hal itu, pihaknya juga sudah menyiapkan sejumlah catatan program pemerintah daerah untuk disampaikan kepada bupati dan wakil bupati Suharsono-Abdul Halim Muslih pada awal masa kepemimpinan Bantul setelah dilantik nanti.

"Memang tidak terlalu detail, namun akan saya serahkan nanti (sesudah dilantik), termasuk kondisi pegawai di sini akan saya informasikan, mudah-mudahan bisa membantu," kata Sigit yang mengakui ada kemungkinan penataan birokrasi nantinya.

Mantan Kepala Dinas Tenaga Kerja Transmigrasi (Disnakertrans) DIY ini juga siap memberikan saran-saran kepada Pemkab Bantul dibawah kepemimpinan bupati baru, meskipun sudah tidak menjadi pejabat namun sudah menjadi penduduk biasa.

Sementara itu, terkait dengan pelantikan Harsono-Halim sebagai bupati dan wakil bupati, ia mengatakan, sampai saat ini belum mendapat surat resmi kepastian kapan waktu pelantikan dan serah terima jabatan pucuk pimpinan kabupaten itu.

Namun demikian, kata dia, berdasarkan informasi terakhir yang pihaknya terima dari pusat, pelantikan bupati dan wakil bupati Bantul akan dilaksanakan pada 17 Februari 2016, sehingga pemerintah daerah diminta mempersiapkan berbagai prosesnya.

"Bantul kelihatannya (pelantikan) 17 Februari, itu informasi dari pusat. Saya disuruh siap-siap untuk pelantikan termasuk serah terima jabatan, dari sumber yang sama tempatnya di provinsi dan dilantik Gubernur DIY," katanya.***2***

(KR-HRI)

Pewarta :
Editor: Victorianus Sat Pranyoto
COPYRIGHT © ANTARA 2024