Gerbangnasdem Kulon Progo komitmen usung Budiono

id pilkada

Gerbangnasdem Kulon Progo komitmen usung Budiono

ilustrasi (antaranews)

Kulon Progo (Antara Jogja) - Koalisi empat partai di Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta, yang terdiri atas Partai Gerindra, PKB, NasDem, dan Demokrat berkomitmen mengusung Brigjend (Purn) Budiono sebagai calon bupati dalam Pilkada 2017.

Ketua DPC Partai Gerindra Kulon Progo Heri Sumardiyanto di Kulon Progo, Selasa, mengatakan meski putusan dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Geridra dan partai lain belum turun, koalisi empat partai Gerbangnasdem tetap akan mengusung Budiono.

"Koalisi Gerbangnasdem telah berupaya membawa Budiono ke tingkat provinsi juga pusat dengan harapan rekomendasi yang turun bisa sejalan dengan keinginan kader di daerah," kata Heri.

Menurut dia, berbekal 13 kursi legislatif, Gerbangnasdem dianggap sudah mumpuni menjadi wadah efektif untuk mengusung cabup sendiri, sehingga saat ini hanya tersisa langkah-langkah pengerucutan saja.

Terkait nama bakal calon wakil bupati pendamping Budiono, ia mengatakan hingga kini belum dikantongi Gerbangnasdem. Ia mempersilahkan partai lain di tubuh Gerbangnasdem untuk menggunakan haknya mengajukan nama cawabup.

"Hingga kini, Gerbangnasdem bahkan masih membuka kesempatan bagi partai lain yang ingin bergabung dalam koalisi," kata dia.

Sementara itu, Budiono menyambut gembira kemantapan Gerbangnasdem untuk mengusung dirinya sebagai bakal cabup dalam Pilkada Kulon Progo 2017.

Hal itu, menurut Budiono sangat melegakan karena sudah sesuai dengan keinginan hati nuraninya untuk maju pilkada.

"Terkait siapa cawabup yang akan mendampinginya maju pilkada, kami serahkan sepenuhnya kepada Gerbangnasdem. Kami tidak akan menunjuk siapa pun tokoh untuk menjadi pendampingnya," kata dia.

KR-STR