Pemkab Gunung Kidul cairkan bantuan partai politik

id bantuan partai politik

Pemkab Gunung Kidul cairkan bantuan partai politik

Ilustrasi (Foto infobanua.co.id) (infobanua.co.id)

Gunung Kidul (Antara Jogja) - Pemerintah Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta, mulai mencairkan dana partai politik sebesar Rp1 miliar.

Kepala Seksi Organisasi Sosial dan Ormas Badan Kesbangpol Gunung Kidul Arkham Mashudi di Gunung Kidul, Selasa, mengatakan sudah ada lima partai politik (parpol) yang mangajukan permohonan pencairan bantuan.

"Sampai saat ini, ada lima parpol yang mencarikan dana parpol dan melengkapi persyaratan yang ditetapkan," kata Arkham.

Ia mengatakan besaran bantuan yang diterima parpol yakni PDIP sebesar Rp287 juta, disusul PAN Rp155 juta, Golkar Rp153 juta, Gerindra Rp124 juta, Demokrat Rp90 juta, Nasdem Rp80 juta, PKS Rp79 juta, PKB Rp77 juta, dan anggaran paling kecil diterima Hanura Rp34 juta.

Dana parpol digunakan untuk dana pendidikan politik 60 persen dan 40 persen digunakan untuk operasional partai.

"Penyaluran nanti langsung ke nomor rekenening partai masing-masing," katanya.

Arkham mengatakan khusus Golkar karena diamanatkan oleh undang-undang, diberikan ganda. Pada 2015, partai tersebut tidak menerima dana akibat konflik dualisme kepengurusan.

"Surat dari Kemdagri menyebutkan untuk 2015, dana bagi Partai Golkar bisa dianggarkan tahun ini melalui APBD Perubahan," kata dia.

Mekanisme laporan, LPj parpol harus sudah disampaikan paling lambat satu bulan setelah tahun anggaran berakhir. Adapun prosedur pencairan, parpol menyampaikan surat permohonan pencairan. Melengkapi persyaratan administrasi sesuai dengan Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 44 Tahun 2014.

"Salah satu rinciannya tentang susunan kepengurusan yang disahkan oleh pusat," katanya.

Sementara perwakilan dari Golkar, Nurasyid mengatakan pihaknya sudah mengumpulkan persyaratan untuk mendapatkan pencairan dana parpol. Meski diakuinya ada kendala rekening.

"Untuk pencairan, kami terganggu karena rekening lama sudah tidak bisa menerima transfer," kata Nurasyid.

(KR-STR)