FPKS Kulon Progo dorong Selo Adikarto diaudit

id Kulon Progo

FPKS Kulon Progo dorong Selo Adikarto diaudit

Kabupaten Kulon Progo (Foto Istimewa)

Kulon Progo (Antara) - Fraksi Partai Keadilan Sejahtera DPRD Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta, mendorong DPRD setempat merekomendasikan lembaga tertentu melakukan audit Selo Adikarto yang merupakan anak usaha Badan Usaha Milik Daerah.

"Audit ini dalam rangka mengetahui secara persis mengenai aset dan modal dasar yang dimiliki Selo Adikarto (SAK)," kata Anggota Fraksi PKS DPRD Kulon Progo Muhyadi di Kulon Progo, Senin.

Ia mengatakan berdasarkan laporan dari eksekutif dalam hal ini Pemkab Kulon Progo, SAK memiliki aset dan modal dasar sebesar Rp32 miliar. Sehingga perlu ada audit yang transparan supaya kemudian hari tidak menimbulkan masalah soal modal dan aset.

"Audit sangat mendesak dan perlu dilakukan. Apalagi, pemkab mewacanakan penyertaan modal ke SAK," katanya.

Sementara itu, Ketua Fraksi Golkar DPRD Kulon Progo Widiyanto mengatakan seiring perkembangan dunia usaha, SAK dihadapkan pada tantangan yang berat, sebagai dampak nyata dari masuknya investasi daerah.

SAK sendiri berfungsi melaksanakan pembangunan daerah, khususnya di Kulon Progo. Namun hingga saat ini, tujuan tersebut secara nyata diwujudkan SAK dalam menghasilkan pendapatan asli daerah (PAD) yang masih sangat minim.

Idealnya, SAK merupakan salah satu sumber penerimaan pemkab. Namun dalam kenyataannya, SAK menjadi salah satu masalah keuangan daerah.

"Tidak hanya belum maksimal menjadi sumber penerimaan daerah, akan tetapi sampai saat ini, SAK harus diampu dengan keuangan daerah," katanya.

(KR-STR)