AHY beri bantuan warga Gunung Kidul

id banjir gunung kidul

AHY beri bantuan warga Gunung Kidul

Ilustrasi (Foto Antara)

Gunung Kidul (Antara Jogja) - Politisi Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono memberikan bantuan kepada masyarakat di Padukuhan Gelaran I, Desa Bejiharjo, Kecamatan Karangmojo, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta, yang terisolasi akibat jembatan penghubung hancur diterjang banjir.

         "Kami keluarga besar SBY ikut prihatin dengan musibah yang dialami warga Gunung Kidul. Sedikit bantuan dari kami semoga ada manfaat," kata Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) di Gunung Kidul, Jumat.

        Dia mengatakan sebelum mengunjungi Gunung Kidul, dirinya melakukan perjalanan dari Pacitan dan Wonogiri untuk mengunjungi lokasi pengungsian akibat longsor. Dia menggunakan kapal karet untuk mengunjungi langsung dan menyerahkan bantuan keluarganya, untuk warga yang terisolasi akibat jembatan penghubung putus.

         "Saya meyakini, pemerintah telah berupaya selain tanggap darurat tetapi juga segera merencanakan dan menghadirkan kembali jalan penghubung  yang putus," katanya.

         AHY mengatakan berikan bantuan juga membangun semangat kepada warga agar bersama untuk membangkitkan optimisme untuk menjadlani hidup seperti sediakala. Disinggung mengenani harapan percepatan pembangunan, AHY meminta perwakilan partai demokrat yang duduk di DPRD provinsi maupun daerah dan DPR RI agar ikut mendorong segera membangun jembatan.

         Sementara itu anggota DPRD Gunung Kidul dari Fraksi Demokrat Ngatimin mengatakan keluarga SBY memberikan bantuan sebanyak 2000 paket.

         "Kami juga mendorong pemerintah agar secepatnya membangun jalan penghubung  agar aktifitas warga pulih,¿ katanya.

         AHY datang bersama dengan rombongan, salah satunya Sekretaris DPP Partai Demokrat Roy Suryo, Erlia risty, dan sejumlah politisi demokrat lainnya.

(U.KR-STR)