PAN Bantul targetkan sembilan kursi Pemilu 2019

id Pan

PAN Bantul targetkan sembilan kursi Pemilu 2019

Partai Amanat Nasional (waspada.co.id)

Bantul, (Antaranews Jogja) - Dewan Pimpinan Daerah Partai Amanat Nasional (PAN) Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta, menargetkan perolehan sembilan kursi DPRD pada Pemilihan Umum 2019.

"Kami melakukan Rakerda (Rapat Kerja Daerah) Kedua PAN pada Minggu (7/1) untuk persiapan Pemilu 2019. Kami punya target sembilan kursi untuk DPRD Kabupaten Bantul," kata Ketua DPD PAN Bantul Mahmud Ardi Widhanto di Bantul, Senin.

Ardi yang juga anggota DPRD Bantul periode 2014-2019 mengatakan target sembilan kursi di lembaga legislatif itu naik dari capaian kursi DPRD Bantul sebelumnya atau periode 2014-2019 yang berjumlah enam kursi.

Menurut dia, ada beberapa strategi yang disiapkan untuk mencapai target itu, diantaranya menyiapkan kader-kader partai untuk menjadi kandidat calon legislatif dengan mengoptimalkan suara di masing-masing.

"Kita sekarang ini untuk caleg di tiap kelurahan harus punya minimal satu kandidat, dan juga di internal PAN sekarang ada kebijakan afirmatif terkait kompensasi kepada caleg yang nantinya kurang berhasil," katanya.

Pihaknya tidak menjelaskan secara detail kompensasi yang dimaksud, namun caleg yang tidak berhasil itu akan diberikan kontribusi atas perolehan suara oleh caleg yang terpilih, ini diharapkan bisa mendorong motivasi para kandidat.

Ardi mengatakan, dalam optimalisasi perolehan suara terutama para kandidat caleg, di PAN akan melakukan pembagian zonazi antarcaleg dan ketentuan yang diatur dan disepakati di internal partai tidak boleh dilanggar.

"Zonasi berdasarkan pembagian wilayah antarcaleg, umpamanya saya di kecamatan ini, nanti caleg lain kecamatan b, kemudian yang lain di kecamatan c, pembagian zonasi ini di PAN, tidak tahu kalau partai lain," katanya.

Dengan demikian, kata dia, dalam mengumpulkan suara pendukung caleg yang maju pada Pemilu 209 nanti tidak saling berebut atau memburu di wilayah yang sama, karena sudah dibagi sesuai wilayah yang jadi potensi suara.

"Dan DPD PAN sebagai wasitnya untuk bisa mengingatkan kepada seluruh kontestan caleg yang ada di PAN, ada peluang di beberapa dapil (daerah pemilihan) dalam meraih suara, diantaranya dapilnya ketua partai yaitu dapil 4," katanya.***2***


(KR-HRI)

Pewarta :
Editor: Victorianus Sat Pranyoto
COPYRIGHT © ANTARA 2024