Pemkab Kulon Progo tingkatkan SDM RSUD Wates

id rsud wates,kulon progo

Pemkab Kulon Progo tingkatkan SDM RSUD Wates

RSUD Wates, Kabupaten Kulon Progo, DIY. (Foto ANTARA/Mamiek)

Kulon Progo (Antaranews Jogja) - Pemerintah Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta, meningkatkan sumber daya manusia RSUD Wates mensikapi rendahnya tingkat kepuasan pelayanan kesehatan pasien di rumah sakit tersebut.

Bupati Kulon Progo Hasto Wardoyo di Kulon Progo, Senin, mengatakan RSUD Wates baru dinilai sebagai rumah sakit bebas korupsi, tapi penilaian pelayanannya belum lolos.

"Untuk itu, kami membina secara intensif sumber daya manusia (SDM) RSUD Wates, dan mendatangkan dokter ahli yang dibutuhkan masyarakat guna meningkatkan pelayanan kepada masyarakat," kata Hasto.

Menurut dia, pasien yang sembuh dan tidak sembuh harus puas, karena tugas rumah sakit itu tidak berat. Tugasnya hanya memuaskan dengan standar yang benar, bukan menyembuhkan.

"Hal ini penting kami siapkan karena menyambut RSUD Wates akan menjadi rumah sakit berstandar internasional. RSUD Wates akan dibangun dengan menghabiskan anggaran Rp270 miliar untuk pembangunan gedung, dan Rp148 miliar untuk peralatan medisnya," kata dia.

Terkait banyaknya pasien RSUD Wates yang telantar, Hasto membantahnya. Menurut dia, hanya terjadi kesalahpahaman dalam komunikasi antara petugas medis dengan keluarga pasien.

"Bukan telantar, tapi tidak dijelaskan dengan baik alasan belum ditanganinya pasien, sehingga keluarga beranggapan ditelantarkan," kilahnya.

Direktur RSUD Wates Lies Indriyati mengatakan, pihaknya akan menyiapkan SDM tidak hanya dari sisi jumlah, tetapi juga etos kerja, budaya kerja, secara bersama-sama akan diperbaiki.

RSUD Wates harus menyiapkan diri untuk pengembangan layanan sehingga harus mempersiapkan diri SDM-nya. SDM tidak sekedar jumlahnya saja, tapi juga etos kerjanya, budaya kerjanya, harus diperbaiki bersama-sama. Tanpa kebersamaan maka tidak akan dapat mencapai visi dan misi.

"Yang akan ditingkatkan ke depan adalah kebersamaan kita, komitmen kita bersama-sama, untuk meraih kesuksesan di masa yang akan datang," kata dia.

KR-STR