Serena Williams mengundurkan diri dari Italia Terbuka

id serena williams

Serena Williams mengundurkan diri dari Italia Terbuka

Serena Williams (Foto antaranews.com)

Washington (Antaranews Jogja/Reuters) - Mantan petenis peringkat satu dunia Serena Williams mengundurkan diri dari Italia Terbuka yang akan berlangsung pekan depan, kata panitia penyelenggara pada Rabu, menimbulkan keraguan mengenai keikutsertaannya di Prancis Terbuka yang akan dimulai akhir bulan ini.

Petenis 36 tahun itu, yang meraih kejayaan di Italia dalam empat kesempatan sebelumnya, kembali bertanding pada Maret setelah melahirkan putrinya September silam, namun ia belum mendapatkan kembali kebugaran penuhnya.

Juara Grand Slam sebanyak 23 kali ini kembali bermain di Indian Wells pada Maret, dan tidak bermain lagi sejak dikalahkan oleh petenis Jepang Naomi Osaka pada putaran pembukaan Miami Terbuka.

"Kami begitu sedih untuk mengumumkan bahwa Serena Williams, juara empat kali di Roma, telah mengundurkan diri... Tentu saja kami tidak sabar untuk melihat dia kembali di lapangan tanah liat merah di Foro Italico, pada 2019 mungkin?" kata panitia penyelenggara melalui Twitter.

Italia Terbuka akan berlangsung dari 14 sampai 20 Mei, sepekan sebelum Prancis Terbuka dimulai pada 27 Mei.