MDIS menawarkan beasiswa di bidang teknik

id beasiswa

MDIS menawarkan beasiswa di bidang teknik

Ilustrasi (Foto Istimewa)

Jakarta (Antaranews Jogja) - The Management Develoment Institute of Singapore (MDIS), menawarkan program beasiswa senilai 6.000 dolar Singapura bagi lulusan SMA yang ingin melanjutkan pendidikan sarjana di bidang teknik.

         "Calon mahasiswa dapat memilih spesialisasi dibidang teknik yang dibagi dalam dua kelompok besar, yakni mekanikal dan elektrikal," kata Direktur Senior Bidang Komunikasi MDIS, Jesline Wong di Hotel Pullman Central Park Jakarta, Minggu, usai sesi wawancara bagi calon penerima beasiswa.

         Jesline mengatakan, beasiswa tersebut nilainya sebesar 20 persen dari seluruh biaya kuliah, tujuanya agar mahasiswa memiliki komitmen untuk belajar dengan sepenuh hati dan bertanggungjawab sampai menyelesaikan seluruh materi perkuliahan.

         Dalam kegiatan tersebut, juga dipresentasikan  peluang karir lulusan teknik di Singapura dan Indonesia  sekaligus menandai penerimaan pertama mahasiswa teknik kerja sama MDIS dengan Universitas Teeside Inggris yang disampaikan Kepala Bidang Teknik MDIS Dr Tham Yieng Wei.

         Melalui wawancara yang dilakukan Dr. Tham, calon mahasiswa diminta menyediakan hasil akademik SMA, foto kopi passport, surat motivasi yang mencertakan mengapa tertarik mendapatkan beasiswa, riwayat hidup, surat referensi, serta sertifikat yang menunjukkan pengalaman berorganisasi.

         Dr. Tham mengatakan, karir dibidang teknik sangat cerah seiring dengan kemajuan perkembangan dibidang teknologi   hal ini tentunya menuntut sumber daya manusia yang meimiliki solusi kreatif untuk isue yang komplek.

         Dia melanjutkan, MDIS memiliki program untuk mempersiapkan lulusannya menghadapi tantangan dalam karir serta mahir di semua aspek teknik mlai dari litbang, desain produk, sampai dengan pengembangan produk.

         "Kami punya program kekhususan dibidang teknik seperti mesin, listrik, sipil, kimia, otomotif, dan robot. Program ini menuntut keterampilan matematika, logika, dan intelektual yang kuat mengingat program ini sangat komplek," kata Dr. Tham.

         Lebih jauh Direktur Bisnis Internasional MDIS, Gavin Chua mengatakan siswa akan mendapat materi dari pengajar yang profesional, berpengalaman, serta memiliki kualifikasi yang tinggi dari industri terkait.

         "Untuk itu MDIS Bidang Teknik dilengkapi ragam mesin, alat, dan material untuk memberikan pengalaman bagi calon mahasiswa," ujar dia.

         Dijelaskan juga, MDIS memfasilitasi kunjungan terhadap industri yang relevan, seminar, dan workshop  dengan tujuan mahasiswa dapat terus mengikut perkembangan terkini sektor industri.

         Jesline mengatakan, biaya keseluruhan program teknik di MDIS sampai dengan selesai sekitar Rp400 jutaan sudah termasuk hunian di dalam komplek kampus.

         Jesline mengatakan, banyak lulusan MDIS yang berkerja di perusahaan-perusahaan global yang ada di Singapura.

           Dijelaskan, MDIS memberikan bantuan bagi mahasiswa untuk mencari kerja secara berkesinambungan ada kegiatan worskhop yang dapat diikuti dengan gratis atau bahkan pameran kerja, mahasiwa tinggal meninggalkan CV-nya, atau bisa juga melalui faslitas virtual.
Pewarta :
Editor: Bambang Sutopo Hadi
COPYRIGHT © ANTARA 2024