Aguero bukukan trigol saat Manchester City kalahkan Huddersfield

id sergio aguero

Aguero bukukan trigol saat Manchester City kalahkan Huddersfield

Pemain Manchester City Sergio Aguero (Reuters)

London (Antaranews Jogja/Reuters) - Sergio Aguero mengemas trigol ke-13nya untuk Manchester City, ketika sang juara bertahan tidak terlalu direpotkan dengan absennya Kevin de Bruyne untuk menghancurkan Huddersfield Town dengan skor 6-1 dan turut menjadi salah satu tim yang memuncaki klasemen Liga Inggris.    
   
Penyerang Argentina itu mencetak gol pada menit ke-25, 35, dan 75, juga melepaskan sepakan yang mengenai tiang gawang, sedangkan tim tamu, yang pada musim lalu merupakan satu-satunya tim yang mampu menahan City mencetak gol di kandang sendiri, tidak mampu memberikan jawaban.

Gabriel Jesus juga menyumbang gol, bersama dengan David Silva pada penampilan ke-250nya untuk City di kancah liga, dan pesta gol ini dilengkapi dengan gol bunuh diri larut Terence Kongolo setelah pergerakan bagus dari pemain pengganti Leroy Sane.   
   
"Saya gembira," kata pemain terbaik di pertandingan ini Aguero, yang sedang bersiap untuk digantikan ketika ia mengemas gol ketiganya.

"Saya sedikit kelelahan. Saya berusaha dua atau tiga kali untuk mencetak gol ketiga."
   
Pada pertandingan ini, Pep Guardiola memilih untuk memasangkan Aguero dengan Jesus di lini depan, dan opsi-opsi serangan yang dilancarkan Citylah yang memecah belah pertahanan Huddersfield.

Setelah tim tamu cukup beruntung selama 25 menit, kiper City Ederson mengirimkan umpan terobosan sempurna kepada Aguero dan pemain Argentina itu tetap tenang untuk menyelesaikan peluang.

Jesus menjadi penyumbang gol berikutnya setelah bertukar operan dengan Benjamin Mendy dan melepaskan tembakan melewati Ben Hamer, yang kemudian gagal menguasai bola umpan silang untuk membantu Aguero mengemas gol keduanya, dan gol ketiga City tercipta dalam rentang sepuluh menit sebelum turun minum.

Meski Jon Stankovic mampu memperkecil ketertinggalan sebelum turun minum, Huddersfield tidak mampu mengantisipasi saat Silva melepaskan tendangan bebas sempurna untuk menutup penampilan impresifnya di depan istri dan anaknya.

Aguero mengemas gol ketiganya pada menit ke-75, dan Kongolo mencetak gol bunuh diri -- gol kesembilan yang bersarang ke gawang Huddersfield dalam dua pertandingan.