Carfix buka bengkel kedua di Yogyakarta

id carfix

Carfix buka bengkel kedua di Yogyakarta

Layanan di bengkel (outlet) Carfix (foto istimewa) (Istimewa)

Yogyakarta (ANTARA) - PT Meka Adipratama, induk usaha dari perusahaan yang memegang lisensi Carfix, membuka bengkel atau "outlet" kedua di Yogyakarta agar warga di kota ini dapat "memanjakan" mobilnya di tangan yang tepat.

"Kami menghadirkan bengkel atau 'outlet' kedua di Yogyakarta ini untuk memenuhi permintaan pelanggan," kata Chief of Operation Officer PT Meka Adipratama Tarsimin pada "grand opening" bengkel atau "outlet" kedua di Jalan Magelang Km 4,5 Yogyakarta, Selasa.

Selain berdasarkan banyaknya permintaan pelanggan, Tarsimin juga melihat potensi pasar untuk mengembangkan Carfix serta melihat adanya kebutuhan layanan servis mobil yang berkualitas di kota ini.

"Kami melakukan 'joint venture' dengan Ibu Theodora Dewi Palupi membuka bengkel atau 'outlet" kedua di wilayah utara Yogyakarta ini. Sebelumnya, Carfix sudah membuka bengkel atau 'outlet' pertama di kawasan 'ring road' selatan Yogyakarta," katanya.

Ia mengatakan bengkel atau "outlet" kedua di Yogyakarta itu dilengkapi fasilitas dan layanan yang lengkap sesuai dengan standar layanan servis, baik dari segi bangunan, mekanik maupun peralatan, sehingga pelanggan mendapatkan layanan yang berkualitas.

"Selain itu, kami juga telah bekerja sama dengan banyak 'principal spare part' ternama di Indonesia sehingga kami menjamin keaslian dan kualitas 'spare part' yang didapatkan pelanggan," katanya.

Menurut dia, Carfix yang melayani perawatan mobil semua merek saat ini telah mempunyai 13 bengkel atau "outlet" yang tersebar di Semarang, Kendal, Solo, dan Yogyakarta.

"Kami dalam waktu dekat juga akan membuka dua bengkel atau 'outlet' lagi, yakni di Pondok Indah Jakarta dan Sawangan, melengkapi 13 'outlet' yang telah ada," kata Tarsimin.
Pewarta :
Editor: Herry Soebanto
COPYRIGHT © ANTARA 2024