Wakil Bupati Sleman turun langsung memasang IUD peserta baksos KB

id kb sleman,banti sosial sleman,wakil bupati sleman

Wakil Bupati Sleman turun langsung memasang IUD peserta baksos KB

Wakil Bupati Sleman Sri Muslimatun melakukan pemasangan alat kontrasepsi IUD kepada peserta bakti sosial KB dalam rangka HUT ke 103 Kabupaten Sleman di RSA UGM. (HO)

Sleman (ANTARA) - Wakil Bupati Sleman Sri Muslimatun turun langsung melakukan tindakan operasi pemasangan alat kontrasepsi IUD kepada peserta bakti sosial pelayanan Keluarga Berencana (KB) di RSA UGM dalam rangkaian acara peringatan Hari Ulang Tahun ke-103 Kabupaten Sleman, Selasa.

Usai membuka kegiatan bakti sosial yang juga ditujukan untuk meningkatkan akseptor KB jangka panjang tersebut, Sri turun langsung melakukan tindakan operasi pemasangan IUD.

"Dengan upaya ini diharapkan dapat mewujudkan Normal Keluarga Kecil Bahagia Sejahtera (NKKBS) yang menjadi dasar terwujudnya masyarakat yang sejahtera dengan mengendalikan kelahiran sekaligus menjamin terkendalinya pertambahan penduduk," katanya.

Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB) Kabupaten Sleman Mafilinda Nuraini mengatakan bakti sosial pelayanan KB meliputi pelayanan tiga jenis Metode KB Jangka Panjang (MKJP), yaitu pemasangan Intra Uterine Device (IUD), Metode Operasi Pria (MOP) dan pemasangan KB Implan serta pemeriksaan pap smear.

"Seluruh pelayanan tersebut diberikan secara gratis," katanya.

Bakti sosial pelayanan KB jangka panjang, menurut dia, menyasar 75 peserta untuk pelayanan MKJP yang dilakukan bertahap yang telah dimulai Jumat (26/4).

Menurut Mafilinda, bakti sosial ini tidak hanya dilaksanakan di RSA UGM, tetapi juga di Rumah Sakit Mitra Paramedika Kecamatan Ngemplak, Rumah Sakit PDHI, Rumah Sakit Sadewa dan Bidan Praktik Swasta di Seyegan.

Ia mengatakan penyelenggaraan bakti sosial pelayanan MKJP tahun 2019 dapat memenuhi target yang ditentukan.

"Hal tersebut dilihat dari respons yang baik dari masyarakat serta keikutsertaan yang meningkat 2019," katanya.

 
Wakil Bupati Sleman Sri Muslimatun didampingi Kepada DP3AP2KB Kabupaten Sleman Mafilinda Nuraini terjun angsung melakukan pemasangan alat kontrasepsi IUD kepada peserta bakti sosial KB dalam rangka HUT ke 103 Kabupaten Sleman di RSA UGM. (Foto Istimewa)

 
Pewarta :
Editor: Herry Soebanto
COPYRIGHT © ANTARA 2024