Bupati Bantul: pertanian sektor unggulan dalam pembangunan daerah

id Pertanian Bantul

Bupati Bantul: pertanian sektor unggulan dalam pembangunan daerah

Bupati Bantul menggunakan mesin panen padi dalam gerakan panen padi di bulak Polaman, Desa Argorejo, Sedayu Bantul. (Foto ANTARA/Hery Sidik)

Bantul (ANTARA) - Sektor pertanian di Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta, merupakan sektor unggulan dalam proses pembangunan daerah mengingat potensi lahan yang masih bisa terus dikembangkan untuk kesejahteraan masyarakat.

"Sektor pertanian merupakan salah satu di antara sektor unggulan dalam proses penyelenggaraan pembangunan daerah Kabupaten Bantul," kata Bupati Bantul Suharsono dalam acara Gerakan Panen Padi bersama Kelompok Tani Polaman Sedayu Bantul di Bantul, Selasa.

Oleh karena itu, ia memberikan apresiasi kepada seluruh khadang tani Sedyo Makmur atas dedikasi dan kesungguhannya dalam mengupayakan kesejahtreraan hidupnya melalui kegiatan budi daya pertanian.

"Inilah merupakan bentuk semangat dan kerja keras khadang tani Sedyo Makmur yang harus terus kita jaga. Sehingga tentu kami menyambut baik gerakan panen padi oleh kelompok tani ini," katanya.

Bupati menjelaskan dalam memposisikan pertanian sebagai sektor unggulan atau andalan dan penggerak utama pembangunan daerah tentu saja diperlukan sentuhan teknologi yang tepat guna.

Ia mengatakan inovasi teknologi pertanian merupakan suatu keharusan untuk memacu peningkatan produksi, produktivitas dan kualitas produk pertanian yang berdaya saing.

"Kepada Kelompok Tani Sedyo Makmur untuk selalu mengembangkan ilmu yang telah dimiliki dan terus menggalakkan penggunaan pupuk organik, jerami kembali ke sawah, gerakan pengendalian hama, penggunaan varietas unggul baru," katanya.

Hal itu, lanjut Bupati Bantul, sangat penting dalam rangka meningkatkan hasil produksi pertanian terutama padi.

"Untuk itu, saya juga berharap dan mengajak kepada seluruh komponen agar terus fokus mempertahankan serta meningkatkan produktivitas beras, sehingga kita mampu membangun dan memantapkan ketahanan pangan yang kokoh di Bantul," katanya.

Sementara itu, Camat Sedayu Bantul Fauzan Muariffin mengatakan, kegiatan panen raya padi musim ini hasilnya sangat memuaskan, apalagi di bulak Polaman airnya melimpah sehingga untuk penanaman padi bisa dilaksanakan dengan maksimal.

"Kegiatan pertanian di wilayah Kecamatan Sedayu sangat banyak di dukung Dinas Pertanian, Pangan, Kelautan dan Perikanan Bantul sehingga hasilnya sangat memuaskan," katanya.
Baca juga: Dishub sebut arus lalu lintas wilayah Bantul sudah normal
Pewarta :
Editor: Bambang Sutopo Hadi
COPYRIGHT © ANTARA 2024