Pemkab Bantul gelar malam tirakatan peringatan HUT RI

id Tirakatan Bupati Bantul,tirakat,kabupaten bantul

Pemkab Bantul gelar malam tirakatan peringatan HUT RI

Tirakatan yang digelar Pemkab Bantul di Rumah Dinas Bupati Bantul, DIY (Foto Humas Bantul)

Bantul (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta, beserta jajaran musyawarah pimpinan daerah setempat menyelenggarakan malam tirakatan dalam rangka peringatan Hari Ulang Tahun ke-74 Kemerdekaan Republik Indonesia di Rumah Dinas Bupati Trirenggo, Jumat malam.

"Alhamdulillah pada malam yang membahagiakan ini, kita dapat berkumpul dan bersilaturahmi dalam rangka tasyakuran dan tirakatan menyongsong Hari Ulang Tahun (HUT) ke-74 Kemerdekaan RI," kata Bupati Bantul Suharsono dalam sambutan pada malam tirakatan di Bantul, Jumat.

Atas nama Pemkab Bantul, orang nomor satu di Bantul itu juga mengucapkan apresiasi kepada seluruh masyarakat Bantul yang telah menyemarakkan HUT ke-74 Kemerdekaan RI melalui berbagai kegiatan seperti pemasangan umbul-umbul, kerja bakti lingkungan, pembuatan gapura dan tirakatan.

Bupati mengatakan, pada 17 Agustus 2019, masyarakat akan memperingati hari yang bersejarah, yaitu HUT Kemerdekaan, kemerdekaan yang telah diraih bangsa Indonesia merupakan hasil perjuangan para pahlawan yang telah mengorbankan jiwa dan raganya.

"Para pejuang dan pendiri bangsa Indonesia telah berjuang dengan segala keterbatasan dan tanpa mengenal perbedaan asal usul untuk mewujudkan NKRI. Dengan perjuangan yang tidak mengenal lelah, mengorbankan harta benda dan nyawa mereka telah membuktikan bahwa memiliki jiwa patriotisme dan nasionalisme yang tinggi," katanya.

Bupati mengajak untuk mengembangkan sikap handarbeni dan peduli yang dimulai dari lingkup terkecil keluarga, tingkat rukun tetangga (RT), tingkat dusun dan seterusnya, sebab dengan sumbangsih sekecil apapun sesuai peran dan fungsi, pihaknya yakin akan menjadi kontribusi yang besar bagi kemajuan Kabupaten Bantul.

"Berbagai tantangan dan kendala dalam melakukan pembangunan daerah tentu kita hadapi, tetapi berkat semangat goton groyong seluruh elemen masyarakat Bantul, semua bisa kita lewati dengan baik," katanya.