Penggalangan dana Bulan Dana PMI Yogyakarta belum mencapai target

id Bulan Dana PMI,realisasi,target,PMI

Penggalangan dana Bulan Dana PMI Yogyakarta belum mencapai target

Ketua PMI Kota Yogyakarta A Lilik Kurniawan (Eka Arifa Rusqiyati)

Yogyakarta (ANTARA) - Dana yang dapat dikumpulkan melalui kegiatan Bulan Dana PMI 2019 di Kota Yogyakarta hingga awal September masih tergolong sedikit yaitu sebanyak Rp73 juta dan jauh dari target potensial dana yang bisa dihimpun Rp1,2 miliar.

“Kegiatan berjalan dengan baik dan tidak ada kendala untuk penggalanagan dana, namun jumlahnya memang belum begitu besar,” kata Ketua PMI Kota Yogyakarta A Lilik Kurniawan di Yogyakarta, Kamis.

Bulan Dana PMI 2019 di Kota Yogyakarta sudah berlangsung sejak 1 Juli dan direncanakan berakhir pada 30 September namun kemudian diperpanjang hingga akhir Oktober dengan pertimbangan banyak agenda kegiatan yang akan diselenggarakan untuk memeriahkan ulang tahun Kota Yogyakarta pada bulan tersebut.

Menurut Lilik, untuk memaksimalkan nilai dana yang dihimpun dalam kegiatan rutin tahunan tersebut, maka ia mengharapkan peran pengusaha untuk menyumbangkan dana guna mendukung berbagai kegiatan kemanusiaan yang diselenggarakan PMI.

Beberapa pengusaha, lanjut Lilik, sudah memberikan sumbangan dana untuk kegiatan Bulan Dana PMI 2019 seperti pengusaha Bakpia Pathok 25, Gardena, Roti Murni, Malioboro Mall dan sejumlah pengusaha lain.

“Harapannya, akan semakin banyak pengusaha yang ikut tergerak untuk menyumbangkan dana dalam Bulan Dana PMI 2019,” katanya.

Seluruh dana yang terkumpul akan digunakan untuk membiayai berbagai kegiatan operasional PMI yang nilainya mencapai sekitar Rp1 miliar setiap tahun. “Harapannya, seluruh kegiatan bisa dilaksanakan dengan baik dan tidak ada yang terganggu,” katanya.

Sebelumnya, Wali Kota Yogyakarta Haryadi Suyuti mengusulkan penggalangan dana melalui kegiatan “gala dinner” untuk pengusaha. Nominal kupon yang diberikan pun ditetapkan dalam nominal yang besar mulai Rp1 juta hingga Rp10 juta. Biasanya, PMI menyiapkan nominal dengan nilai bervariasi antara Rp1.000, Rp2.000, Rp3.000, Rp4.000, Rp5.000 dan Rp10.000.

Haryadi meyakini jika pengusaha di Kota Yogyakarta memiliki jiwa sosial dan kemanusiaan yang tinggi sehingga total dana yang bisa dikumpulkan melalui kegiatan gala dinner paling tidak bisa mencapai Rp300 juta.

Selain itu, Haryadi juga meminta setiap kecamatan bisa mengumpulkan dana Rp10 juta, sehingga total dana dari 14 kecamatan di Kota Yogyakarta mencapai Rp140 juta.

Sedangkan Ketua Bulan Dana PMI 2019 Kombes (Pol) Armaini juga meminta setiap kepolisian sektor dapat menggalang dana hingga Rp10 juta dalam kegiatan tahun ini atau hampir empat kali lipat lebih banyak dibanding target Rp2,6 juta per polsek.

“Saya yakin bisa terkumpul. Bagaimanapun juga, kegiatan ini untuk kemanusiaan,” katanya.

Pewarta :
Editor: Herry Soebanto
COPYRIGHT © ANTARA 2024