Petugas medis Gunung Kidul semprot disinfektan rombongan dari Jakarta Utara

id COVID-19,Gunung Kidul,penanganan corona,virus corona,corona,covid-19,2019-ncov,novel coronavirus 2019

Petugas medis Gunung Kidul semprot disinfektan rombongan dari Jakarta Utara

Ilustrasi - Karyawan salah satu pusat perbelanjaan tengah membersihkan fasilitas menggunakan disinfektan (Foto HO AEON)

Gunung Kidul (ANTARA) - Petugas medis dari Puskenas Saptosari, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta, memeriksa dan melakukan penyemprotan disinfektan terhadap rombongan yang terdiri dari 20 orang baru datang menghadiri hajatan di wilayah Jakarta Utara.

Kepala Puskesmas Saptosari Ridwan di Gunung Kidul, Selasa mengatakan mereka berada di Jakarta selama tiga hari dan merupakan warga Padukuhan Sumuran, Desa Kepek, Kecamatan Saptosari.

"Tindakan yang dilakukan kali ini merupakan tindak lanjut dari instruksi Bupati Gunung Kidul dalam rangka antisipasi penyebaran COVID-19," kata Ridwan.

Ia mengatakan rombongan warga tersebut sebelumnya juga telah dipantau keberadaannya. Karena itu mereka dalam perjalanan tidak langsung pulang, melainkan berhenti di kompleks RSUD Saptosari untuk pengecekan.

"Suhu tubuh juga kami periksa. Selain rombongan itu, armada dan barang bawaan juga disemprot,” kata Ridwan.

Jajaran pemerintah desa dan unsur lembaga masyarakat di bawahnya diminta untuk ikut melakukan pengawasan. Selain mendapat tindakan penyemprotan dan pemeriksaan kesehatan, seluruh warga yang sebelumnya berangkat ke Jakarta, Sabtu lalu itu diminta untuk mengisolasi diri di rumah masing-masing selama 14 hari.

Sementara itu, Wakil Bupati Gunung Kidul Immawan Wahyudi yang memantau langsung tindakan antisipasi tersebut berharap risiko warga tertular COVID-19 semakin kecil. Dirinya juga meminta warga untuk patuh terhadap imbauan pemerintah melalui segenap unsur untuk tidak melakukan tindakan yang dapat membahayakan diri dan keluarga.

“Hindari kerumunan atau keramaian terlebih dahulu termasuk hajatan,” kata Immawan.