PSSI meminta suporter tidak datang ke stadion saat liga dilanjutkan

id liga 1 indonesia,liga 2 indonesia,pssi,suporter,liga 3 indonesia

PSSI meminta suporter tidak datang ke stadion saat liga dilanjutkan

Foto ilustrasi: Sejumlah suporter Persija Jakarta membentangkan syal dukungan saat klub idolanya bertanding melawan Borneo FC dalam pekan pertama Shopee Liga 1 2020 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Minggu (1/3/2020). ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra/wsj. (ANTARA FOTO/ADITYA PRADANA PUTRA)

Jakarta (ANTARA) - Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan meminta suporter untuk tidak datang ke stadion dan melakukan nonton bersama saat liga dilanjutkan di tengah pandemi COVID-19.

"Dengan situasi pandemi COVID-19 saat ini, kemungkinan besar kompetisi berjalan tanpa bisa disaksikan penonton secara langsung. Untuk itu kami mohon kerja sama dari para suporter agar tidak datang ke stadion dan tidak melakukan nonton bareng saat mendukung tim kesayangannya," ujar Iriawan, dikutip dari laman resmi PSSI di Jakarta, Selasa.

Menurut Iriawan, hal itu dilakukan agar COVID-19 tidak menyebar di kerumunan.



Para pendukung, lanjut dia, disarankan untuk menyaksikan kiprah klub favoritnya di tempat tinggal masing-masing.

"Cukup dengan memberikan dukungan dari rumah atau lewat media sosial," tutur purnawirawan Polri berpangkat akhir Komisaris Jenderal tersebut.

PSSI, lanjut Iriawan, sangat mengerti arti penting suporter bagi klub-klub sepak bola di Indonesia.



Oleh sebab itu, dia menegaskan bahwa pihaknya akan melakukan yang terbaik. PSSI tidak ingin terjadi hal-hal negatif terhadap para suporter termasuk kerusuhan yang bisa berujung pada jatuhnya korban jiwa.

"Kami ingin jangan ada lagi korban jiwa dari suporter di kompetisi liga di Indonesia. PSSI juga telah membentuk divisi pembinaan suporter dan fans engagement yang telah melakukan berbagai pertemuan dengan kelompok suporter. PSSI tentu butuh dukungan, saran maupun kritik dari suporter untuk kemajuan sepak bola Indonesia," tutur Iriawan.

Terkait hal tersebut, PSSI mengapresiasi kegiatan Pelatihan Manajemen Suporter Sepak Bola yang digelar Kementerian Pemuda dan Olahraga di Jakarta pada 13-16 Juli 2020.

PT Liga Indonesia Baru (LIB) telah memastikan bahwa Liga 1 musim 2020 berlanjut mulai 1 Oktober 2020. Liga 2 dan 3 juga akan bergulir, tetapi jadwalnya belum diputuskan.
 
Pewarta :
Editor: Bambang Sutopo Hadi
COPYRIGHT © ANTARA 2024