Pasien konfirmasi positif COVID-19 di Gunung Kidul bertambah dua kasus

id COVID-19,Gunung Kidul,Dinkes Gunung Kidul

Pasien konfirmasi positif COVID-19 di Gunung Kidul bertambah dua kasus

Kepala Dinas Kesehatan Gunung Kidul Dewi Irawaty. (Foto ANTARA/Sutarmi)

Gunung Kidul (ANTARA) - Pasien konfirmasi COVID-19 di Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta, dalam waktu 24 jam terakhir bertambah dua kasus baru, sehingga total masyarakat yang terpapar menjadi 228 orang.

Kepala Dinas Kesehatan Gunung Kidul Dewi Irawaty di Gunung Kidul, Sabtu, mengatakan dua pasien baru yang terpapar COVID-19, yakni laki-laki umur 27 tahun dari Kapanewon Wonosari memiliki riwayat pelaku perjalanan dan laki-laki umur 63 tahun dari Kapanewon Gedangsari, riwayat pelaku perjalanan.



"Dua orang konfirmasi COVID-19 ini memiliki riwayat perjalanan dari Jakarta," kata Dewi.

Selain ada penambahan pasien baru, kata Dewi, hari ni ada satu pasien konfirmasi positif meninggal dunia, yakni laki-laki umur 54 tahun warga Kapanewon Wonosari yang juga memiliki riwayat perjalan dari Jakarta. Sehingga total pasien konfirmasi positif COVID-19 yang meninggal dunia menjadi sembilan orang.

Selain itu, hari ini ada satu pasien yang sembuh, yakni perempuan umur 19 tahun warga Kapanewon Karangmojo.

Berdasarkan data Dinas Kesehatan Gunung Kidul total suspek sebanyak 1.819 dengan rincian 1.733 discarded, 35 dalam pemantuan, dan tujuh orang meninggal dunia. Selanjutnya, total spesimen sebanyak 5.169 dengan rincian 4.787 hasil negatif, 228 kasus positif (konfirmasi) dan 154 spesimen dalam proses.



"Dari 228 kasus konfirmasi rinciannya 204 sembuh, 15 dalam perawatan dan sembilan meninggal dunia," katanya.
Pewarta :
Editor: Victorianus Sat Pranyoto
COPYRIGHT © ANTARA 2024