Baznas DIY memberikan bantuan modal usaha

id baznas diy

Baznas DIY memberikan bantuan modal usaha

Baznas DIY memberikan bantuan modal usaha (HO-Humas Baznas DIY)

Yogyakarta (ANTARA) - Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) terus berupaya untuk membantu ekonomi mustahik untuk terus bangkit melalui program DIY Sejahtera dengan pemberian bantuan modal usaha pada masa pandemi COVID-19.

Pemberian bantuan modal usaha diberikan kepada 18 penerima manfaat yang ada di DIY. Pemberian bantuan modal ini diserahkan langsung oleh Pimpinan Baznas DIY Bidang Pendistribusian dan Pendayagunaan ZIS Agus Sunarto di Aula Kanwil Kemenag DIY Jalan Sokonandi 8 Yogyakarta, Rabu (11/11).

Sebelumnya Baznas DIY juga telah mendistribusikan bantuan penguatan modal sinergi bersama Dinas Sosial DIY dengan 211 penerima manfaat. Dengan total bantuan Rp211.000.000.

Agus mengatakan Baznas DIY memiliki 5 program dalam pendistribusian dan  pendayagunaan ZIS, antara lain DIY Taqwa, DIY Cerdas (Pendidikan), DIY Sehat (Kesehatan), DIY Peduli (Kemanusiaan), dan DIY Sejahtera (Ekonomi).

Pada masa pandemi COVID-19, Baznas DIY telah berupaya melalui program-programnya untuk terus membantu masyarakat yang membutuhkan, yakni dalam bidang syiar dakwah Islam, bantuan beasiswa pendidikan , kesehatan penanganan stunting bersama rumah sehat Baznas Yogyakarta.

Selain itu,  paket logistik keluarga melalui Layanan Aktif Baznas DIY (LAB DIY), kebencanaan oleh Tim Baznas Tanggap Bencana DIY (BTB DIY), dan difabel Baznas DIY (Difabel Karya Mandiri) terus didorong untuk semangat dan inovatif.
 
Pewarta :
Editor: Herry Soebanto
COPYRIGHT © ANTARA 2024