Fajar/Rian mengakui tertekan kalah di babak pertama Thailand Open II

id Fajar/Rian,bulutangkis,Toyota Thailand Open

Fajar/Rian mengakui tertekan kalah di babak pertama Thailand Open II

Ganda putra Indonesia Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto tersingkir di babak pertama Toyota Thailand Open 2021 setelah kalah dari pasangan Inggris Ben Lane/Sean Vendy dengan skor 18-21, 19-21 di Impact Arena, Bangkok, Rabu (20/1/2021). (ANTARA/Badmintonphoto/BWF/Raphael Sachetat)

Jakarta (ANTARA) - Ganda putra Indonesia Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto mengaku tertekan saat melakoni pertandingan babak pertama Toyota Thailand Open, Rabu.

Kondisi tersebut membuat unggulan kelima itu tersingkir lebih dulu dari ajang turnamen Super 1.000 usai dikalahkan wakil Inggris Ben Lane/Sean Vendy dua gim langsung dengan skor 18-21, 19-21.

"Tadi main tidak bisa keluar dari tekanan lawan dan tekanan dari diri sendiri. Mainnya tidak bisa rileks. Banyak yang harus diperbaiki, mulai dari servis, defense dan keyakinan diri sendiri,” ungkap Rian dalam laman resmi Badminton Indonesia.

Meski mengakui bahwa penampilannya hari ini kurang memuaskan, Rian mengatakan tak ingin terlalu larut dalam kekecewaan. Ia harus bangkit dan memperbaiki performanya pada turnamen berikutnya.

Sebelumnya, pada ajang Yonex Thailand Open yang digelar pekan lalu, pasangan peringkat keenam dunia itu juga gagal melaju ke perempat final setelah dikalahkah oleh juniornya, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin di babak kedua. 
 

Fajar/Rian menjadi salah satu pemain unggulan Indonesia yang kandas di babak pertama Toyota Thailand Open.

Senasib serupa, unggulan keenam Jonatan Christie juga ikut tersingkir setelah menelan kekalahan dari pemain India HS Prannoy dengan skor 21-18, 16-21, 21-23.

Tak hanya itu, Lapangan 2 juga menjadi saksi tumbangnya unggulan kedua Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti yang dipaksa menyerah kepada wakil Prancis Thom Gicquel/Delphine Relrue. Runner up Yonex Thailand Open itu kalah dengan skor 21-14, 9-21, 13-21.

Atas hasil pertandingan kali ini, maka Indonesia hanya meloloskan empat wakil tambahan, dari total 10 wakil yang tampil hari ini, untuk melaju ke babak kedua Toyota Thailand Open 2021. Keempatnya yaitu ganda campuran Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja serta tiga ganda putra Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dan Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche.

Pada hari pertama, skuat Merah Putih telah meloloskan enam wakilnya, yakni tunggal putri Gregoria Mariska Tunjung, ganda putri Greysia Polii/Apriyani Rahayu, ganda putra Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, ganda campuran Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso serta dua tunggal putra Shesar Hiren Rhustavito dan Anthony Sinisuka Ginting. 
 

Pewarta :
Editor: Victorianus Sat Pranyoto
COPYRIGHT © ANTARA 2024