Pemkab Sleman memantau ketersediaan dan distribusi pangan

id Bupati Sleman Kustini ,Pantauan pangan,Stok pangan,Pasar Sleman ,Kabupaten Sleman

Pemkab Sleman memantau ketersediaan dan distribusi pangan

Bupati Sleman Kustini Sri Purnomo bersama jajaran melakukan pemantauan ketersediaan dan distribusi pangan di Pasar Sleman. Foto Antara/HO-Humas Pemkab Sleman

Sleman (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Sleman bersama Biro Administrasi Perekonomian dan Sumber Daya Alam Sekretariat Daerah Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) serta Balai Besar Pengawas Obat dan Makanan (BPPOM) DIY melakukan pemantauan ketersediaan dan distribusi pangan di Sleman, Kamis.

Pemantauan yang dipimpin langsung Bupati Sleman Kustini Sri Purnomo ini dilakukan di Pasar Sleman dan pusat perbelanjaan Indogrosir.

Bupati Sleman Kustini Sri Purnomo mengatakan bahwa dari hasil pantauan yang dilakukannya bersama tim, ketersediaan bahan pangan menjelang Idul Fitri  saat ini melimpah dan aman.

"Harga juga masih relatif stabil dan distribusi bahan kebutuhan pokok berjalan lancar," katanya.

Menurut dia, dari hasil pantauan, kenaikan terjadi pada minyak goreng dan komoditi kacang.

"Kenaikan masih normal sekitar Rp1.000 hingga Rp2.000 saja, sehingga saya harap masyarakat untuk tidak belanja berlebihan agar harga tetap stabil," katanya.

Sementara itu pemantauan pada pusat perbelanjaan Indogrosir, selain mengecek ketersediaan barang dan harga juga dilakukan pengecekan masa kadaluarsa barang.

Dari hasil pantauan tidak ditemukan adanya makanan yang melebihi batas masa kadaluarsa atau expired.

"Setelah kami lakukan pengecekan, produk yang dijual bagus dan expired masih lama," kata Kustini.

Selain melakukan pemantauan, Bupati bersama tim membagikan masker pada pedagang Pasar Sleman.

 
Pewarta :
Editor: Bambang Sutopo Hadi
COPYRIGHT © ANTARA 2024