Pemkab Sleman salurkan bantuan bagi korban erupsi Semeru

id bantuan sleman,korban erupsi semeru,dampak erupsi semeru

Pemkab Sleman salurkan bantuan bagi korban erupsi Semeru

Bupati Sleman Kustini Sri Purnomo bersama rombongan meninjau daerah yang terdampak erupsi Gunung Semeru di Kabupaten Lumajang, Provinsi Jawa Timur. (ANTARA/HO-Humas Sleman)

Sleman (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Sleman di Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta menyalurkan bantuan bagi korban erupsi Gunung Semeru di Kabupaten Lumajang, Provinsi Jawa Timur.

Bupati Sleman Kustini Sri Purnomo menyerahkan bantuan dengan nilai total Rp899 juta lebih kepada Wakil Bupati Lumajang Indah Amperawati di Pringgitan Pendopo Kabupaten Lumajang, Selasa.

"Dari jumlah tersebut, lebih dari Rp523 juta telah disalurkan terlebih dahulu," kata Kustini.

Selain menyerahkan bantuan uang tunai, ia mengatakan, Pemerintah Kabupaten Sleman menyalurkan bantuan berupa bahan pangan pokok, pakaian, perlengkapan ibadah, alat kebersihan, dan perlengkapan bayi kepada korban bencana di Lumajang.

"Kedatangan kami beserta rombongan ini bertujuan untuk menyampaikan bantuan sebagai tondho tresno (tanda cinta) dari masyarakat Sleman kepada saudaranya di Lumajang, yang beberapa waktu yang lalu ditimpa bencana erupsi Gunung Semeru," katanya.

Bantuan yang disalurkan kepada korban bencana di Lumajang, menurut dia, berasal dari Korpri, Lazismu, Laziznu, Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia, Baznas, Dewan Masjid Indonesia, Palang Merah Indonesia, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), Dinas Sosial, dan perusahaan-perusahaan di Kabupaten Sleman.

"Kami berharap bantuan yang tidak seberapa ini dapat meringankan beban saudara-saudara kami, warga Lumajang yang terdampak erupsi Gunung Semeru," kata Kustini.

Wakil Bupati Lumajang Indah menyampaikan terima kasih kepada masyarakat dan Pemerintah Kabupaten Sleman.

"Saya terharu, karena Sleman sendiri sedang siaga Merapi tapi masih sempat menjenguk kami di Lumajang," katanya.

Selama mengunjungi Lumajang, rombongan Bupati Sleman yang terdiri atas 33 orang termasuk Kepala Dinas Sosial, Kepala Dinas Perhubungan, Kepala Pelaksana BPBD, serta pengurus Korpri, Baznas, dan Palang Merah Indonesia meninjau dampak peningkatan aktivitas Gunung Semeru di Desa Sumberwuluh, Kecamatan Candipuro.

Mereka juga meninjau tempat pengungsian dan memberikan bantuan kepada warga yang mengungsi di Desa Penanggal, Kecamatan Candipuro, Kabupaten Lumajang.


 
Pewarta :
Editor: Bambang Sutopo Hadi
COPYRIGHT © ANTARA 2024