Dokumen dukung transformasi digital di Tanah air dirilis

id transformasi digital,digitalisasi,ekonomi digital,digital

Dokumen dukung transformasi digital di Tanah air dirilis

Tangkapan layar acara peluncuran dokumen Rencana Induk Pengembangan Industri Digital Indonesia 2023- 2045 pada hari ini, dipantau secara daring di Jakarta, Senin. (ANTARA/ Muhammad Heriyanto)

Jakarta (ANTARA) - Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional/ Bappenas meluncurkan dokumen Rencana Induk Pengembangan Industri Digital Indonesia 2023- 2045 sebagai upaya untuk mendukung program transformasi digital di Tanah Air.

Kepala Bappenas Suharso Monoarfa, sebagaimana dipantau di Jakarta, Senin, menyampaikan bahwa dokumen ini berisi strategi dan inisiasi yang ditujukan untuk mendukung transformasi digital sebagai strategi penggerak transformasi ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan di Indonesia.

Berbagai strategi yang tercantum dalam dokumen ini meliputi, pertama, perlunya meningkatkan kapasitas sisi pasokan industri digital di dalam negeri, dengan menyiapkan sistem pendukung pengembangan industri digital.

Kedua, mengembangkan permintaan industri digital di dalam negeri, dengan memperluas produk dan/ atau layanan digital di sektor prioritas (publik dan komersil), memberikan kemudahan akses layanan internet untuk segmen tertentu.

Ketiga, meningkatkan kapasitas faktor pemampu (enabler) industri digital di dalam negeri, dengan menyusun regulasi dan kebijakan pengembangan industri digital dan meningkatkan kapasitas talenta digital.

Keempat, mengintegrasikan penerapan digitalisasi secara efektif dan efisien, dengan membangun super platform nasional, dan menugaskan BUMN sebagai operating arm dan lokomotif industri digital dalam negeri.


Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Bappenas luncurkan dokumen dukung transformasi digital di Tanah air
Pewarta :
Editor: Herry Soebanto
COPYRIGHT © ANTARA 2024