Jakarta (ANTARA) - Presiden RI Joko Widodo melakukan uji coba operasional kereta api (KA) cepat relasi Jakarta-Bandung dari Stasiun KCJB Halim, Jakarta, Rabu.
Presiden Jokowi tiba di Stasiun KCJB Halim sekitar pukul 08.50 WIB dengan didampingi oleh Menko Maritim dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Menteri BUMN Erick Thohir, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Menteri Agraria dan Tata Ruang Hadi Tjahjanto, Direktur Utama KCIC Dwiyana Slamet Riyadi, Mantan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Wishnutama, Pj Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin.
Sejumlah pesohor dan influencer turut serta dalam uji coba tersebut di antaranya Raffi Ahmad, Tsamara, Gading Martin, Cak Lontong, hingga Yuni Shara.
Presiden Jokowi beserta rombongan melakukan uji coba operasional kereta cepat dari Stasiun Halim menuju Stasiun Padalarang dengan waktu tempuh perjalanan sekitar 28 menit dengan kecepatan hingga 351 km/jam.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Presiden Jokowi uji coba kereta cepat Jakarta-Bandung
Berita Lainnya
Mantan Menhan Korsel coba bunuh diri di fasilitas penahanan
Rabu, 11 Desember 2024 11:53 Wib
7 ramuan alami efektif untuk pengobatan gangguan kecemasan yang harus kamu coba
Rabu, 11 Desember 2024 11:28 Wib
7 obat alami ampuh untuk atasi gangguan saraf yang harus kamu coba
Rabu, 11 Desember 2024 10:36 Wib
7 obat penghilang nyeri sendi terbaik di apotek yang wajib kamu coba
Senin, 9 Desember 2024 11:24 Wib
7 pengobatan alami terbukti efektif untuk gangguan tiroid yang harus kamu coba!
Senin, 9 Desember 2024 10:56 Wib
Bantul lakukan uji coba program makan siang bergizi di beberapa sekolah
Minggu, 24 November 2024 10:14 Wib
Grab dan Ovo uji coba program Makan Bergizi Gratis
Kamis, 14 November 2024 23:23 Wib
Mendikdasmen nilai uji coba makan bergizi SD Muhammadiyah Wonopeti sukses
Rabu, 13 November 2024 15:56 Wib