Tijjani Reijnders jadi rebutan Man City dan Real Madrid

id Tijjani Reijnders,AC Milan,Manchester City,Real Madrid,Liga italia,Liga Inggris,Liga Spanyol,Liga Champions

Tijjani Reijnders jadi rebutan Man City dan Real Madrid

Pesepak bola AC Milan Tijjani Reijnders (bawah) dan rekannya Tammy Abraham melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Hellas Verona dalam pertandingan Serie A di Stadion Marc'Antonio Bentegodi, Verona, Italia, Sabtu (21/12/2024) dini hari WIB. AC Milan mengalahkan Hellas Verona dengan skor 1-0. ANTARA FOTO/Xinhua/Alberto Lingria/tom.

Jakarta (ANTARA) - Gelandang klub Liga Italia AC Milan Tijjani Reijnders dilaporkan menjadi rebutan dua klub besar, yaitu Manchester City dan Real Madrid pada bursa transfer musim panas mendatang, dikutip dari Football Italia, Kamis.

Klub Liga Inggris Manchester City sudah menunjukkan ketertarikannya sejak beberapa bulan lalu dan cukup yakin mampu mendatangkan kakak dari pemain Timnas Indonesia Eliano Reijnders tersebut.

Di Spanyol, Real Madrid juga menunjukkan ketertarikan untuk memboyong pemain berpaspor Belanda tersebut. Reijnders merupakan salah satu pemain yang menjadi target utama mereka pada bursa transfer musim panas ini.

Andai kedua klub tersebut bersikeras untuk mendatangkan Reijnders, maka keduanya harus siap merogoh kocek yang tidak sedikit, perlu sekitar 70 juta euro atau Rp1,3 triliun.

AC Milan sebenarnya baru saja memperpanjang kontrak pemain berusia 26 tahun tersebut hingga 2030, namun kegagalan Rossoneri tampil di Liga Champions musim depan membuat penjualan Reijnders sangat mungkin terjadi.

Pemain bernama lengkap Tijjani Martinus Jan Reijnders Lekatompessy tersebut pada musim ini menjadi pilar penting di lini tengah AC Milan dengan tampil sebanyak 51 pertandingan di berbagai ajang dan menyumbangkan 15 gol serta lima assist dari total 4.321 menit bermain.

Pewarta :
Editor: Eka Arifa Rusqiyati
COPYRIGHT © ANTARA 2025