Jakarta (ANTARA) - Apa yang terjadi bila makanan khas Jepang dan Meksiko digabungkan menjadi sebuah hidangan kontemporer? Sushigroove membuat inovasi baru lewat menu taco sushi.

Tampilan luarnya serupa kuliner Meksiko, tapi bahan dan isian serta cita rasanya tetap seperti sushi modern yang dibumbui dengan mayones hingga saus.

Baca juga: Cara mudah membuat sushi di rumah dengan bahan seadanya

Taco biasa terdiri dari tortilla --roti pipih yang lembut-- dilipat menjadi dua, lalu bagian dalamnya diisi dengan sayur-sayur dan daging serta saus.
 
Taco sushi di Sushigroove, mal Grand Indonesia, Jakarta, Rabu (22/1/2020). (ANTARA/Nanien Yuniar)


Di menu taco sushi, roti tortilla diganti dengan nori alias rumput laut yang diberi adonan dan digoreng sehingga bentuknya keras dan renyah saat digigit. Bagian dalamnya diisi dengan nasi, potongan sayur seperti kol merah serta topping pilihan.

"Kami punya tujuh item taco sushi dengan harga mulai dari Rp28.000 sampai Rp38.000," kata Marketing Promotion Sushigroove Karin Nathania di Jakarta, Rabu.
 
Taco sushi di Sushigroove, mal Grand Indonesia, Jakarta, Rabu (22/1/2020). (ANTARA/Nanien Yuniar)


Pengunjung yang ingin melahap taco sushi dengan taburan sayur mayur dapat memilih Poke Taco Sushi (isi salmon dan alpukat serta edamame) atau California Taco Sushi (isi crab stick). Dua pilihan ini bisa dimodifikasi tanpa salmon dan crab stick untuk para penganut vegan, ujar Karin.

Pilihan lainnya terdiri dari isian ayam teriyaki, beef teriyaki, tuna pedas dengan keju, tempura dan salmon aburi yang gurih karena dilapisi mayones.

Menu terbaru ini bisa jadi pilihan untuk Anda yang ingin mencoba sushi dalam bentuk unik dan kaya tesktur, kriuk di luar dan lembut di dalam.

Baca juga: Sushi bersertifikat ramah lingkungan sambut Olimpiade

Baca juga: Namazu Kabayaki, menu baru berbahan lele dari Ichiban Sushi

Pewarta: Nanien Yuniar
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2020