Layanan ini memungkinkan masyarakat memperoleh informasi produk dan layanan perbankan kami seperti lokasi ATM dan cabang, serta promo, dan kegiatan terbaru
Jakarta (ANTARA) - Bank Mandiri membuka layanan interaktif melalui pesan berbasis aplikasi WhatsApp untuk memenuhi kebutuhan digital masyarakat umum tanpa harus menjadi nasabah bank BUMN ini.

"Layanan ini memungkinkan masyarakat memperoleh informasi produk dan layanan perbankan kami seperti lokasi ATM dan cabang, serta promo, dan kegiatan terbaru," kata Senior Vice President Digital Banking Bank Mandiri Sunarto Xie di Jakarta, Senin.

Masyarakat dapat menyimpan nomor WhatsApp 08118414000 yang sudah terverifikasi sebagai nomor resmi bank pelat merah ini dan dapat diakses 24 jam setiap hari tanpa biaya atau gratis dan tanpa registrasi.

Interaksi dengan nomor itu dapat dilakukan dengan menggunakan bahasa sehari-hari karena aplikasi memanfaatkan teknologi kecerdasan buatan pemrosesan bahasa alami (PBA).

Kehadiran layanan interaktif di WhatsApp ini merupakan bagian dari kampanye Mandiri Digital dalam rangka merealisasikan keinginan menjadi salah satu bank modern dan digital di Tanah Air.

"Bahkan, layanan 24 jam yang dapat diakses kapanpun, di manapun dan bebas antrian dapat dibuka melalui telepon pintar maupun PC atau laptop dengan menggunakan WhatsApp App untuk desktop ataupun WhatsApp web," katanya.

 

Pewarta: Dewa Ketut Sudiarta Wiguna
Editor: Risbiani Fardaniah
Copyright © ANTARA 2020