Jakarta (ANTARA) - Komposer Andi Rianto mengumumkan nama penyanyi Bona Pascal yang akan diajaknya untuk berkolaborasi di proyek lagu terbaru.

Andi Rianto mengatakan pertama kali mengetahui bakat Bona Pascal setelah melihatnya di Instagram melalui challenge lagu "Tak Berhenti".

“Saya selalu senang berkolaborasi dengan para musisi muda dan semangatnya untuk bermusik, kali ini saya bersyukur sekali bisa menerjemahkan pesan cinta universal dari lirik lagu karya Bona yang sekiranya dapat terus mengingatkan kita," kata Andi Rianto dalam keterangan resminya, Kamis.

Baca juga: Reaksi Titi DJ dengar "Bahasa Kalbu" versi Raisa

Baca juga: Raisa nyanyikan ulang lagu "Bahasa Kalbu" Titi DJ


Bona Pascal sendiri kini tengah aktif merilis beberapa lagu di tahun 2020 ini. Dia juga pernah merilis lagu bersama Abdul & The Coffee Theory.

​​​Rencananya lagu kolaborasi Andi Rianto dan Bona Pascal akan diluncurkan pada awal November 2020 ini.

Ini bukan pertama kalinya Andi Rianto mengajak musisi lain berkolaborasi dalam proyek lagu. Sebelumnya pimpinan Magenta Orchestra itu pernah berkolaborasi dengan penyanyi muda seperti Ajeng, Kevin Widaya, hingga Maruli Tampubolon.

Belum lama ini, Andi Rianto juga telah merilis lagu kolaborasi dengan Raisa yang menyanyikan ulang karya masterpiecenya bersama Titi DJ dan Dorie Kalmas yang berjudul “Bahasa Kalbu”.

Di tahun ini juga, nama Andi Rianto kembali masuk dalam nomine AMI Awards 2020 untuk kategori Penata Musik Pop Terbaik, Pencipta Lagu Anak-anak Terbaik, dan Penata Musik Lagu Anak-anak Terbaik.

Baca juga: Tantangan Kevin Widaya di video musik "Tak Berhenti (,)"

Baca juga: Dudy Oris eks Yovie & Nuno rilis "Aku Bukan Dia"

Pewarta: Yogi Rachman
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2020