Manila (ANTARA) - Saham-saham Filipina berakhir lebih rendah perdagangan Kamis, berbalik melemah dari kenaikan dua hari berturut-turut, dengan indikator utama indeks komposit PSE di Bursa Efek Filipina terpangkas 0,77 persen atau 54,16 poin, menjadi menetap di 6.997,62 poin.
Indeks PSE melonjak 1,33 persen atau 92,64 poin menjadi 7.051,78 poin pada Rabu (18/11), setelah terangkat 0,59 persen atau 41,09 poin menjadi 6.959,14 pada Selasa (17/11), dan merosot 0,74 persen atau 51,83 poin menjadi 6.918, poin pada Senin (16/11)
Sementara itu, indeks seluruh saham turun 0,42 persen atau 17,33 poin menjadi menetap di 4.127,54 poin. Indeks seluruh saham bertambah 1,00 persen atau 41,13 poin menjadi 4.144,87 poin pada penutupan perdagangan Rabu (18/11).
Saham Filipina balik melemah dengan indeks PSE terpangkas 0,77 persen

Ilustrasi - Seorang pialang mengamati angka-angka saham pada layar monitor di The Philippine Stock Excahange Inc, Makati Filipina. ANTARA/REUTERS/Romeo Ranoco/aa.
Komentar