Jakarta (ANTARA) - Lima berita kriminalitas terpopuler di DKI Jakarta pada Senin (26/4), mulai dari polisi memastikan temuan mayat di Petojo adalah korban pembunuhan hingga polisi menemukan ganja dibawa pendukung The Jakmania, berikut rangkumannya:

Polisi pastikan temuan mayat di Petojo merupakan korban pembunuhan

Polisi memastikan mayat perempuan yang ditemukan di halaman belakang rumah warga di kawasan Petojo, Cideng, Gambir, Jakarta Pusat pada Jumat (23/4) lalu, merupakan korban pembunuhan.

Tim Kepolisian dari Polsek Metro Gambir pun juga telah mengamankan terduga pelaku pembunuhan tersebut.

"Iya, sudah (diamankan), " kata Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Metro Gambir AKBP Kade Budiyarta saat dikonfirmasi Antara di Jakarta, Senin.

Baca selengkapnya

Polda Metro amankan pemuda pembawa ganja di tengah kerumunan Jakmania

Polda Metro Jaya mengamankan seorang pemuda yang membawa ganja saat membubarkan ratusan suporter Persija Jakarta atau Jakmania yang melakukan konvoi dan membuat kerumunan di Bundaran HI pada Minggu malam.

"Satu linting saja tadi. Itu ketika ditangkap dia buang. Saya lihat pas dihentikan, dia buang itu," kata Karo Ops Polda Metro Jaya Kombes Pol Marsudianto di Bundaran Hotel Indonesia, Jakarta Pusat, Senin.

Baca selengkapnya

Polisi panggil ketua Jakmania dan manajemen Persija terkait kerumunan

Polda Metro Jaya segera melayangkan surat panggilan terhadap ketua Jakmania dan manajemen Persija Jakarta untuk dimintai klarifikasi terkait kerumunan massa di Bundaran HI, Senin dini hari.

"Ketua Jakmania akan kami panggil untuk kita klarifikasi untuk mempertanggungjawabkan hal ini," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus di Polda Metro Jaya, Senin.

Baca selengkapnya
​​​​​​​
Polisi temukan akun medsos undang massa Jakmania ke Bundaran HI

Tim Siber Polda Metro Jaya telah menemukan sejumlah akun media sosial diduga menyebarkan undangan yang memicu kerumunan massa suporter Persija Jakarta atau Jakmania di Bundaran HI, Senin dini hari.

"Kami penyidik masih lakukan pengejaran kepada akun-akun yang memang mengajak, yang memprovokasi untuk berkumpul, itu akan kita tindak," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus di Polda Metro Jaya, Senin.

Baca selengkapnya

Penjaga pintu rel KA di Jakbar tusuk rekan karena berselisih soal uang

Kapolres Metro Jakarta Barat Komisaris Besar Polisi Ady Wibowo mengatakan telah menangkap penjaga pintu rel kereta api Bandengan Utara Pekojan, Tambora, Jakarta Barat, AG (40) setelah menusuk rekan kerjanya AA (56) hingga tewas pada Kamis (15/4) lalu karena berselisih soal uang.

Ady mengatakan tersangka mencurigai korban berperilaku diskriminatif lantaran uang hasil jaga di pintu rel liar itu dibagi dengan jumlah tidak seperti biasanya.

Baca selengkapnya

Pewarta: Abdu Faisal
Editor: Edy Sujatmiko
Copyright © ANTARA 2021