Komunitas gateball harus terus berusaha mengukir prestasi dan tidak boleh merasa puas dengan apa yang sudah dicapai sekarang,"
Serang (ANTARA News) - Komunitas gateball Indonesia diminta terus mengukir prestasi, baik di tingkat nasional, regional maupun internasional di tengah-tengah semakin berkembangnya olah raga asal Jepang itu di Tanah Air belakangan ini.

"Komunitas gateball harus terus berusaha mengukir prestasi dan tidak boleh merasa puas dengan apa yang sudah dicapai sekarang," kata Ketua Umum Pengurus Besar Persatuan Gateball Seluruh Indonesia (PB Pergatsi) Djoko Kirmanto ketika mengukuhkan Pengurus Provinsi (Pengprov) Pergatsi Banten di Serang, Sabtu.

Menurut Djoko Kirmanto yang juga menjabat Menteri Pekerjaan Umum, olah raga yang dilahirkan di Jepang tahun 1947 itu saat ini memang belum begitu populer di Indonesia, namun sudah terlihat berkembang cukup pesat menyusul dibentuknya Pergatsi tahun lalu oleh komunitas gateball di Tanah Air.

Dijelaskannya bahwa Banten merupakan propinsi keempat yang memiliki Pengprov Pergatsi setelah Bali, Yogyakarta dan DKI. "Dalam waktu dekat, Pengprov Sulteng juga akan dikukuhkan," katanya.

Komunitas gateball di Banten memiliki sejumlah klub, dua di antaranya (Bumerang dan Chili Hut) sudah pernah menjuarai sejumlah turnamen nasional, bahkan Chili Hut yang belum berusia setahun pernah meraih Runner Up II pada Thailand Master di Bangkok Juni lalu.
 
Di Indonesia saat ini gateball masih digolongkan sebagai olah raga rekreasi yang memiliki kesamaan dengan golf, yakni menggunakan peralatan utama stick (tongkat pemukul) dan bola. Bedanya, target golf memasukkan bola ke dalam lobang, sementara gateball menggolkan bola ke gawang kecil. Gateball juga sering disebut sebagai olahraga tanpa batas (barrier-free sport) karena pemainnya tidak dibatasi oleh umur dan gender.

Djoko menjelaskan bahwa selain untuk kebugaran fisik, gateball juga baik untuk melatih kesabaran dan kerja sama tim karena olah raga ini harus menggunakan strategi untuk bisa mengalahkan lawan.

Pengprov Pergatsi Banten berjumlah 13 orang mewakili klub yang ada, dipimpin Ketua Umum Teguh Wieyana dari Bumerang didampingi Ketua Harian Puja Samedhi dari Chili Hut. Acara pengukuhan pengprov tersebut juga ditandai dengan pengukuhan pengurus cabang Kota Tangerang, Tangerang Selatan dan Kabupaten Tangerang.     
(H002/R009)

Pewarta: Heru Purwanto
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2012